Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bek Madura United Bersyukur Timnya Raih Tiga Poin

By Suci Rahayu - Minggu, 6 Mei 2018 | 08:38 WIB
Pemain belakang Madura United, Fabiano Rossa Beltrame, berpose dengan anak dan istrinya usai laga melawan Persib Bandung pada pekan ketujuh Liga 1 2018 di Stadion Gelora Ratu Pamellingan Pamekasan, Jawa Timur, Jumat (04/05/2018) sore.
SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM
Pemain belakang Madura United, Fabiano Rossa Beltrame, berpose dengan anak dan istrinya usai laga melawan Persib Bandung pada pekan ketujuh Liga 1 2018 di Stadion Gelora Ratu Pamellingan Pamekasan, Jawa Timur, Jumat (04/05/2018) sore.

Kemenangan berharga Madura United atas Persib Bandung 2-1 tidak bisa dilepaskan dari jasa bek impor asal Brasil Fabiano Rossa Beltrame. 

Selain sukses meredam pemain depan lawan, Fabiano juga mencetak dua gol kemenangan Laskar Sape Kerrab.

Fabiano merasa sangat bahagia, setelah kontribusinya mampu membawa kemenangan bagi Madura United didepan publik sendiri.

Baginya, hasil ini membuktikan bahwa permainan klubnya makin berkembang dari laga ke laga.

(Baca Juga: Ketika Ponaryo Astaman dan Kurniawan DY Bernostalgia Lewat Jersey Timnas Indonesia)

“Saya sangat bersyukur bisa mencetak gol, dan membantu tim mendapat tiga poin," tuturnya kepada BolaSport.com seusai laga.

"Kami meraih kemenangan penting di kandang. Permainan kami juga semakin solid dan bagus dari pertandingan ke pertandingan,” kata Fabiano.

Menurut Fabiano, kemenangan kali ini terasa begitu spesial.

Spesial karena didapat dengan perjuangan keras, melawan salah satu klub besar di Indonesia yang juga dalam tren positif, Persib Bandung.

“Kemenangan ini sangat membahagiakan, karena kami melawan tim yang sangat tangguh Persib," ucap Fabiano. 

"Kita semua tahu bagaimana kualitas Persib,” ujarnya. 

(Baca Juga: Dunia Sepak Bola Bersatu Menguatkan Sir Alex Ferguson yang Tengah Kritis)

Meskipun memang aktor utama kemenangan ini adalah Fabiano dengan sepasang golnya, namun ia justru memilih untuk memberikan pujian kepada rekan-rekan setimnya.

“Ini bukan soal saya saja. Namun hasil bagus ini adalah buah kerja keras semua pemain," tuturnya. 

"Rekan-rekan bermain dengan maksimal. Kami tentu sangat senang dengan tiga poin kali ini,” ucap mantan bek Persela Lamongan tersebut.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Jalu Wisnu Wirajati
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Final China Masters 2024 - Sabar/Reza Hentikan Raja Terakhir, Lawannya Permalukan 3 Eks Ganda Putra No 1

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Atlético Madrid
14
29
3
Real Madrid
12
27
4
Villarreal
12
24
5
Girona
14
21
6
Mallorca
14
21
7
Osasuna
13
21
8
Athletic Club
13
20
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X