Dua mantan klub eks marquee player Liga 1 2017, Peter Odewingie harus terdegradadi dari Premier League musim 2017/2018.
Dua klub tersebut ialah West Bromwich Albion dan Stoke City.
West Browich Albion berada di urutan ke-19 dengan perolehan 31 poin.
Meskipun masih menyisakan satu laga, West Bromwich dipastikan terdegradasi karena tidak bisa mengejar perolehan poin Huddersfield.
(Baca Juga: Persija Kalah, Marko Simic Tak Bisa Apa-apa di Singapura)
Huddersfield mengemas 36 poin dan menempati peringkat ke-17 klasemen dan memiliki satu laga sisa.
West Bromwich Albion menyusul Stoke City yang menjadi tim pertama yang terdegradasi ke Divisi Championship.
Stoke City berada di posisi paling buncit dengan dengan 30 poin.
(Baca Juga: Gagal Main di Liga 1, Pemain Keturunan Indonesia Bikin Heboh di Australia!)
Peter Odemwingie yang bermain di Madura United pada Liga 1 2017 memang pernah berseragam West Bromwich Albion dan Stoke City.
Striker 36 tahun itu bermain untuk West Bromwich Albion pada 2010.
Sebelumnya ia bermain di Lokomotiv Moscow di Liga Russia.
Setelah bermain West Bromwich Albion, Peter Odemwingie berlabuh ke Cardiff City pada 2014.
Kemudian setelah itu membela Stoke Citu selama dua tahun sampai 2016.
(Baca Juga: Wow! Pulang ke Chelsea, Essien Bakal Satu Tim dengan 8 Legenda The Blues Ini)
Pada 2016 ia dipinjamkan ke Bristol City sebelum kembali lagi Stoke City di tahun yang sama.
Setelah dari Stoke City di musim 2016, Peter Odemwingie sempat tak memiliki klub dan pada akhirnya di tahun yang sama bermain untuk Rotherham.
Setelah dari Rotherham ia tidak memiliki klub, dan pada 2017 ia hijrah ke Indonesia dan bermain untuk Madura United.
Editor | : | Stefanus Aranditio |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar