Persebaya Surabaya datang ke Samarinda dengan modal yang cukup untuk dapat mencuri poin. Menghadapi tuan rumah Borneo FC, Persebaya siap permalukan tim Pesut Etam di depan publiknya sendiri.
Seluruh skuat Persebaya Surabaya datang ke Stadion Segiri, Samarinda dengan kepercayaan diri yang tinggi.
Tim berjuluk Bajul Ijo tersebut pasalnya baru saja mengalahkan seteru abadinya, Arema FC pada laga sebelumnya.
Tak hanya itu, pelatih mereka, Angel Alfredo Vera pun sudah menargetkan kemenangan dalam lawatannya kali ini.
Si empunya rumah, Borneo FC tampaknya akan dijadikan batu loncatan pertama Bajul Ijo untuk memulai konsistensi mereka di jalur kemenangan.
(Baca Juga: Pelatih Persebaya Siap Turunkan Gelandang Eks Timnas u-23 Indonesia Ini di Samarinda)
Hal ini disampaikan langsung oleh pelatih asal Argentina itu dalam sesi jumpa pers sebelum pertandingan.
"Tim sudah siap, mental pemain juga sangat bagus setelah laga melawan Arema FC. Semoga semuanya bisa konsisten berada di jalur kemenangan," ujar Alfredo Vera, lansir BolaSport.com dari laman resmi Persebaya.
Selaras dengan apa yang menjadi misi sang pelatih, Rendi Irwan sebagai kapten kesebelasan pun siap menjalankan instruksi dari Vera demi meraih kemenangan.
"Kami tahu, siapa pun dan di mana pun yang menjadi tuan rumah, pasti ingin menang. Tetapi, kami datang ke sini juga ingin menang dan siap menjalankan apa yang diinstruksikan oleh coach," kata Rendi Irwan, menjelaskan.
(Baca Juga: Kapten PSBK Blitar Sebut Timnya Kalah Mental Lawan Arema FC)
Di akhir, pelatih berusia 45 tahun tersebut memastikan bahwa semua pemainnya sudah siap untuk tampil dengan baik.
"Saya pastikan, semua pemain sudah siap bermain bagus dan membawa pulang poin dari sini," tuturnya, mengakhiri.
Editor | : | Stefanus Aranditio |
Sumber | : | persebaya.id |
Komentar