Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jelang Laga Hidup Mati, Pelatih Arema Mengaku Tahu Kelemahan Lawan

By Nina Andrianti Loasana - Sabtu, 12 Mei 2018 | 16:10 WIB
 Pelatih Arema FC, Joko Susilo memberikan keterangan usai timnya kalah dari Borneo FC dalam laga pekan ketiga Liga 1 di Stadion Segiri, Samarinda pada (9/4/2018).
OVAN SETIAWAN/BOLASPORT.COM
Pelatih Arema FC, Joko Susilo memberikan keterangan usai timnya kalah dari Borneo FC dalam laga pekan ketiga Liga 1 di Stadion Segiri, Samarinda pada (9/4/2018).

Arema FC bakal bersua lawan berat pada pekan ke 8 Liga 1.

Tim beralias Singo Edan bakal menjamu PSM Makassar di Stadion Kanjuruhan, Minggu (13/5/2018).

Laga itu juga bakal menjadi reuni bagi pelatih kedua tim.

Seperti diketahui, Joko Susilo dan Rober Rene Albert merupakan pasangan pelatih dan asisten saat Arema juara ISL 2009/2010.

Saat itu keduanya bahu membahu untuk bisa membawa Arema FC menjadi yang terbaik di Indonesia.

Pelatih Arema FC, Joko Susilo menilai bahwa Robert Rene Albert merupakan pelatih yang komplet.

Tak hanya soal taktik strtategi, Robert juga mengerti bagaimana cara memotivasi para pemain agar bisa bermain maksimal di lapangan.

(Baca Juga: Arema FC Vs PSM Makassar - Singo Edan Punya Tiga Faktor X untuk Bangkit)

"Saya tidak mau membeberkan secara detail. Tetapi menurut saya, Robert memang layak berada di level tertinggi sepak bola Indonesia. Dia punya kualitas yang bagus sebagai pelatih," ucapnya Jumat di Club House Araya, Jumat (11/5/2018).

Namun demikian, hal itu tak membuat pelatih berlisensi A AFC itu takut. Ia menyebut bahwa Arema FC memiliki peluang besar untuk bisa meraih kemenangan.

Ia juga menilai bahwa ada kelemahan yang bisa diekploitasi Arema FC guna meraih kemenangan.

"Semua pelatih pasti punya kelemahan. Kalau tidak tentu kami tidak bisa mengalahkan mereka. Kami percaya bisa meraih hasil bagus lawan PSM Makassar," pungkasnya.

Laga Arema FC melawan PSM Makassar bakal jadi partai hidup mati bagi pelatih Singo Edan, Joko Susilo.

(Baca Juga: Tantang Persipura, Mario Gomez Jadikan Tiga Nama Ini sebagai Andalan Sejak Menit Awal)

Pertandingan ini amat krusial bagi pelatih yang akrab disapa Gethuk karena pihak manajemen Singo Edan telah memberinya ultimatum.

Hasil laga itu dijadikan tolok ukur bagi manajemen untuk menentukan nasib pria yang juga mantan pemain Arema itu.

Namun, telah diberitakan sebelumnya jika Joko Susilo memilih legawa menyikapi apapun keputusan manajemen nantinya.

Jika memang ia sudah tidak dipercaya lagi oleh pihak manajemen, pelatih berusia 47 tahun itu siap untuk meletakkan jabatannya kapan pun.

“Jangankan kalah, saat Arema FC menang pun saya siap turun bila manajemen menghendaki,” ujar Joko Susilo dengan tegas mengakhiri pembicaraan.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Nina Andrianti Loasana
Sumber : BolaSport.com, Surya Malang
REKOMENDASI HARI INI

Hajar Timnas Indonesia 4-0, Jepang Bahkan Belum Mainkan Lionel Messi-nya

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
PSM
10
17
7
PSBS Biak
10
15
8
Persik
10
15
9
Arema
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X