Persib Bandung unggul atas Persipura Jayapura dengan skor 1-0 hingga akhir babak pertama pertandingan lanjutan Liga 1 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Sabtu (12/5/2018).
Gol Persib diciptakan Ezechiel N'Douasel melalui titik putih pada menit ke-28. Persib mendapatkan hadiah penalti setelah Ezechiel dilanggar Yohanis Tjoe di kotak terlarang.
Eze yang maju sebagai algojo sukses menaklukkan kiper Dede Sulaiman.
GOL! @persib.
(P) Ezechiel Ndouasel#PRSBvJYPA pic.twitter.com/r7HpyPWvQA
— Go-Jek Liga 1 (@Liga1Match) May 12, 2018
Dengan tambahan satu gol, Ezechiel terus mengukuhkan dirinya sebagai pencetak gol terbanyak Persib.
Saat ini, dia mengemas tujuh gol.
Namun, tak ada gol tambahan dari kedua tim hingga turun minum. Persib menutup babak pertama dengan keunggulan 1-0.
Susunan Pemain
Persib Bandung: 1-M Natshir; 3- M. Al Amin Syukur Fisabillah, 32-Victor Igbonefo, 4-Bojan Malisic, 22-Supardi Nasir; 13-Febri Hariyadi, 33-Oh In-Kyun, 77-Ghozali Siregar, 11-Dedi Kusnandar; 99-Jonathan Bauman, 10-Ezechiel N'Douassel
Pelatih: Roberto Carlos Mario Gomez
Persipura Jayapura: 27-Dede Sulaiman; 14-Boas Atuturi, 44-Yohanis Tjoe, 29-Abdoulaye Maiga, 21-Yustinus Pae; 13-Ian Kabes, 32-Muhammad Tahir, 23-Friska Womsiwor; 86-Boaz Solossa, 9-Marcel Sacramento, 10-Hilton Moreira
Pelatih: Peter Butler
Editor | : | Ferril Dennys Sitorus |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar