Arema FC telah membuat keputusan penting dengan mengganti pelatih mereka, Joko Susilo, pada Senin (14/5/2018).
Arema FC secara resmi telah menyatakan bahwa Joko Susilo akan digantikan oleh pelatih berlisensi UEFA Pro, yakni Milan Petrovic.
Sebelumnya, pelatih asal Slovenia itu menjabat sebagai asisten pelatih di Arema FC.
Keputusan ini harus diambil oleh manajemen lantaran performa buruk tim kebanggaan warga Malang hingga pekan kedelapan Liga 1 2018.
Ya, tim Singo Edan harus puas berada di posisi juru kunci klasemen sementara dengan enam poin.
(Baca Juga : Ada Tragedi Bom di Surabaya, Pesepak Bola yang Ingin Dinaturalisasi Indonesia Ini Bersuara)
Dari delapan laga yang telah dijalani, anak asuh Joko Susilo ini hanya mampu meraih satu kemenangan, tiga hasil imbang dan empat kekalahan.
Milan Petrovic memang sudah digadang-gadang untuk menggantikan Gethuk, sapaan akrab Joko Susilo, sejak ditunjuk sebagai asisten pelatih Singo Edan.
Terkuak, Ternyata Ada Sosok 'Petinggi' di Balik Kemenangan Madura United atas Persijahttps://t.co/qRYFbNsruS
— BolaSport.com (@BolaSportcom) May 13, 2018
Posisi Milan memang awalnya untuk membantu Gethuk yang akan disibukkan dengan agenda kurus lisensi pro AFC.
Namun, karena prestasi Arema FC menurun ketika dipegang Gethuk maka manajemen memutuskan untuk menjadikan Milan Petrovic sebagai pelatih kepala.
Editor | : | Andrew Sihombing |
Sumber | : | instagram.com/aremafcofficial |
Komentar