Eks striker Mitra Kukar, Roy O'Donovan, harus menerima hukuman akibat aksi brutal yang dilakukan pada A-League.
BolaSport.com melansir dari The Star, Roy O'Donovan resmi dijatuhi sanksi larangan bertanding selama 10 laga pada Jumat (18/5/2018).
Sanski itu dijatuhkan setelah Roy O'Donovan terbukti menendang kiper lawan pada final kasta teratas Liga Australia (A-Laegue).
Sebagai informasi BolaSporter, saat ini Roy O'Donovan memperkuat klub A-League, The Newcastle Jets.
Roy O'Donovan melakukan aski berbahayanya itu saat menjamu Melboune Victory pada 5 Mei 2018.
(Baca Juga: Pemain Incaran Persija Senilai Rp 6,6 Miliar Ini Mampu Tembus Dominasi Pilar Asing Liga 1!)
Saat itu Melbourne Victory unggul satu gol yang dicetak oleh Kosta Barbarouses pada menit kesembilan.
Roy O'Donovan pun tampak frustasi dengan kiper Melbourne, Lawrence Thomas, yang tampil cemerlang dengan serangkaian penyemalatan apik.
Emosi mantan pemain Sunderland ini pun tak tertahankan lagi pada saat laga memasuki injury time, tatkala pemain asal Irlandia ini menerima kartu merah karena kakinya tampak sengaja mengenai kepala Thomas.
Laga tersebut akhirnya dimenangkan oleh Melbourne Victory dengan keunggulan 1-0 atas Newcastle Jets.
(Baca Juga : Jadwal Piala Thomas dan Uber 2018, Start 20 Mei Pukul 9.00 WIB)
Roy O'Donovan dan skuat The Newcastle Jets sebelumnya sudah dibuat pada pertengahan laga dengan gol Melbourne Victory yang sedikit berbau offside.
Pada sisi lain, A-League mengakui jika tayangan TV mengalami gangguan dan membuat wasit tidak bisa menggunakan fitur Video Assistant Referee (VAR).
Roy O'Donovan seharusnya bukan nama yang asing bagi publik sepak bola Indonesia terutama bagi pendukung Mitra Kukar.
Pemain 32 tahun ini tercatat pernah membela tim Naga Mekes pada musim kompetisi 2015.
Editor | : | Doddy Wiratama |
Sumber | : | Thestar.com.my |
Komentar