Kinerja paten yang diperlihatkan Ezechiel N'Douassel dan Jonathan Bauman bersama Persib di Liga 1 musim ini ternyata menunjukkan celah yang berpotensi merugikan tim.
Duet striker Persib, Ezechiel N'Douasel dan Jonathan Bauman, bukan hanya subur dalam mencetak gol.
Kedua legiun asing ini juga merupakan kolektor kartu kuning.
Legenda Persib, Yudi Guntara, menyoroti aksi kedua mesin gol ini dalam urusan kartu kuning.
(Baca Juga: Gol Rezaldi Hehanussa Jadi yang Terbaik di Fase Grup Piala AFC 2018)
"Ezechiel dan Bauman harus lebih hati-hati, jangan terlalu mudah dapat kartu dari wasit karena bisa merugikan tim,"ujar Yudi kepada BolaSport.com, Senin (28/5/2018).
Gelandang tim Maung Bandung era 1990-an ini mengingatkan duet striker yang sudah mengoleksi 14 gol ini agar jangan melakukan tindakan yang tidak perlu, semisal protes berlebihan yang bisa memancing wasit mengeluarkan kartu kuning.
Pep Guardiola Kagum Sekaligus Iba kepada Maurizio Sarri, Mengapa? https://t.co/qZD7x7PGK8
— BolaSport.com (@BolaSportcom) May 29, 2018
Bauman sudah dihadiahi 4 kartu kuning oleh wasit. Namun, bomber asal Argentina ini belum menjalani hukuman karena duel Persib kontra Persebaya ditunda.
Kartu kuning keempat bagi pemain yang biasa disapa Joni itu diperoleh saat Persib menjamu PSM Makassar, Rabu (23/5/2018) di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Kota Bandung.
Editor | : | Andrew Sihombing |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar