Sembilan pertandingan telah selesai dilaksanakan pada pekan ke-11 Liga 1 2018. Barito Putera untuk pertama kali menjadi pemuncak klasemen sementara di Liga 1 musim ini.
Pekan ke-11 Liga 1 2018 menyajikan sembilan pertandingan selama lima hari pada 26 Mei hingga 30 Mei 2018.
Barito Putera berhasil menjadi pemuncak klasemen sementara setelah mengalahkan Persija Jakarta dengan skor 2-1 di Stadion 17 Mei, Banjarmasin pada Rabu (30/5/2018).
Kemenangan tersebut sekaligus menjadi kado bagi pelatih tim berjulukan Laskar Antasari, Jacksen F Tiago.
Seperti diketahui, pada 28 Mei 2018, eks pelatih timnas Indonesia tersebut baru saja merayakan ulang tahun ke-50.
(Baca Juga: Mulai Dapat Menit Bermain di Timnas U-19 Indonesia, Bek Muda Persib Bandung Kegirangan)
Tak hanya itu, Barito Putera juga menjadi kontestan dengan corak kuning pertama yang memuncaki klasemen Liga 1.
Pasalnya, pada beberapa pekan sebelumnya posisi puncak klasemen selalu didominasi oleh tim dengan khas kostum warna merah.
Sebut saja yakni Persipura Jayapura, Madura United, dan PSM Makassar.
Editor | : | Ramaditya Domas Hariputro |
Sumber | : | instagram.com/liga1match |
Komentar