Jonathan Bauman tampaknya jadi orang yang paling terpukul atas kekalahan Persib Bandung dari Bhayangkara FC dengan skor 0-1 pada Kamis (31/5/2018) lalu.
Di pertandingan tersebut, sebenarnya tak hanya Jonathan Bauman yang tidak tampil dalam performa terbaiknya.
Hampir seluruh skuat besutan Roberto Carlos Mario Gomez itu tidak bermain bagus.
Namun, Joni, sapaan akrab Bauman muncul sebagai pesakitan setelah laga itu rampung dengan hasil 0-1 untuk Bhayangkara FC.
Penyerang asal Argentina itu mejadi aktor dan punya andil besar dari terciptanya gol semata wayang The Guardians.
(Baca Juga: Pulang Kampung, Ghozali Siregar Punya Misi Permalukan PSMS Medan)
Ia secara tidak sengaja membelokkan laju bola ke dalam gawangnya sendiri setelah terjadi kemelut di mulut gawang yang dikawal M. Nathsir.
Tentunya, hasil pertandingan dan peristiwa di laga itu benar-benar tak pernah diharapkannya.
Tak ingin larut dalam keterpurukan, pasangan emas Ezechiel Ndouassel di lini serang Persib itu lekas bangkit.
Hal itu diketahui melalui unggahan di akun instagram pribadinya, @jonibauman.
(Baca Juga: Tak Ingin Berlarut-larut dalam Kesedihan, Persib Bandung Langsung Move On)
“Ini bukan hasil yang kita harapkan, tentunya. Tapi kita harus tetap kuat dan terus bersatu,” tulis Joni di unggahan bertanggal 1 Juni 2018 itu.
Di penghujung caption-nya, Joni pun mengingatkan seluruh publik sepak bola Bandung untuk segera berlalu dan menatap laga-laga Maung Bandung selanjutnya.
“Come on! Jalan masih panjang," pungkas Joni.
Editor | : | Ferril Dennys Sitorus |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar