Eks pilar Arema FC, Jad Noureddine beberapa hari lalu resmi bergabung dengan salah satu klub Liga Malaysia, Perak FA. Dengan bergabungnya Jad maka ia akan menjadi pemain eks Liga 1 musim 2017 yang bermain di Liga Malaysia.
Jad Noureddine didatangkan Persatuan Sepak Bola Perak (PAFA) untuk menggantikan Robert Cornthwaite, yang mengalami cedera.
"Ketika mendapat laporan Cornthwaite tidak dapat pulih dalam waktu dekat, asosiasi membahas dan memutuskan untuk menggantikannya dengan pemain bertahan asal Lebanon," ujar Sekretaris kehormatan PAFA, Ahmad Shahrul Azhar, sebagaimana dikutip BolaSport.com dari Harian Metro.
(Baca Juga: Seperti Ini Media Asing Beritakan Aksi Solo Run Evan Dimas yang Jadi Penentu Kemenangan Selangor FA)
"Ini adalah kuota Asia dengan jendela transfer menit terakhir, kami harus membuat keputusan untuk mengganti Cornthwaite," ujarnya.
Meskipun Jad belum pernah berlaga di Liga Malaysia, Ahmad Shahrul Azhar percaya eks pilar Arema FC itu akan memberikan yang terbaik.
Gagal Dapat Alisson dan Oblak, Liverpool Alihkan Buruan ke Kiper Timnas Jerman https://t.co/yuMToOYk98
— BolaSport.com (@BolaSportcom) June 7, 2018
"Dalam sepak bola, kami menyasarkan impian yang sama, berikan yang terbaik dan teruskan kemenangan,” katanya.
(Baca Juga: Didepak Sebelum Jendela Transfer Dibuka, 3 Pemain Asing Ini Jadi Pembelian Gagal Klub Liga 1?)
Sebagai informasi, Jad Noureddine merupakan pilar Arema FC di Liga 1 musim 2017.
Editor | : | Ramaditya Domas Hariputro |
Sumber | : | BolaSport.com, hmetro.com.my/ |
Komentar