PSMS Medan langsung bergerak setelah mencoret satu pemain asing miliknya di Liga 1 2018.
Tim kebanggaan warga Medan baru saja mendepak Sadney Urikhob tepat pada Selasa (5/6/2018).
Pertandingan kontra Persib Bandung merupakan partai terakhir Sadney bersama Legimin Raharjo dkk.
(Baca Juga: Tak Menyangka Simic Dikaitkan dengan Kasus Via Valen, Media Malaysia Beberkan Hal Ini)
Melepas Sadney, manajemen pun langsung mencari pengganti gelandang asal Namibia itu.
Dilansir BolaSport.com dari Tribun Medan, ada tiga nama yang sudah masuk radar PSMS.
Rencananya setelah pemain menjalani libur, 21 Juni nanti tiga pemain baru itu akan langsung bergabung.
(Baca Juga: Kini Giliran Foto Pelecehan Bonek pada The Jakmania yang Viral hingga Disorot Media Asing)
Dari tiga nama tersebut, ada yang memegang paspor Brasil dan Argentina.
"Sudah ada tiga pemain yang mau kami datangkan. Ada dari Argentina sama Brasil. Kami sudah nego dengan mereka untuk datang, dan mereka siap datang 21 Juni nanti," ujar Sekretaris Umum PSMS, Julius Raja.
Namun, lanjut Julius, ketiga pemain yang akan didatangkan PSMS masih berstatus sebagai pemain seleksi.
(Baca Juga: BREAKING NEWS - Sukses Naik Peringkat, Arema FC Kembali Depak Sosok Asing dari Skuat)
Hal itu diputuskan karena manajemen dan tim pelatih tak ingin menggaet pemain yang belum jelas kualitasnya.
"Kami tidak mau salah pilih untuk putaran kedua ini. Mereka (pemain baru yang akan datang) harus trial dulu di sini paling lama seminggu," lanjutnya.
PSMS akan lebih selektif untuk melakukan perekrutan pemain asing.
Setelah mengetahui performa, manajemen baru akan meresmikan.
Editor | : | Ramaditya Domas Hariputro |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar