Staf pelatih Persib Bandung memastikan persiapan timnya untuk menghadapi Persija Jakarta pada laga tandang Liga 1 2018 berjalan dengan lancar, walaupun pemain baru berkumpul setelah libur lebaran, Selasa (19/6/2018).
Pertandingan tandang menghadapi Persija ini akan berlangsung di Stadion PTIK, Jakarta, Sabtu (30/6/2018).
"Ya sampai saat ini tidak masalah. Semua berjalan bagus," kata pelatih kiper Persib, Anwar Sanusi ditemui di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung, Sabtu (23/6/2018).
(Baca Juga: Mantan Bek Kiri Liverpool Ungkap Perjuangan Melawan Tumor Langka)
Persib masih memiliki waktu sekitar sepekan untuk mematangkan persiapan, menurut Away sapaan akrabnya staf pelatih sudah mempersiapkan program sebelum berangkat ke Jakarta.
"Jadi kami punya waktu efektif latihan lima hari sebelum pergi ke Jakarta, kami akan coba untuk terus maksimalkan waktu yang ada, jadi tidak masalah," tegas Away.
Pada sesi latihan kelima seusai libur lebaran yang berlangsung di Stadion GBLA, Sabtu (23/6/2018), Ezechiel Ndouassel sudah terlihat bergabung kembali dengan tim.
(Baca Juga: Hal Ini Untungkan Persija untuk Bekuk Persebaya di Jakarta)
Sebelumnya pemain asal Chad ini absen pada empat sesi latihan, meski begitu pelatih Roberto Carlos Mario Gomez memastikan persiapan Persib tidak terganggu saat Ezechiel absen.
Ketika Ronaldo Sibuk Bersama Portugal, Georgina Rodriguez Pertontonkan Keseksian di Sebuah Majalah https://t.co/GGS33SaU8n
— BolaSport.com (@BolaSportcom) June 23, 2018
Editor | : | Ramaditya Domas Hariputro |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar