Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pelatih PSM Makassar Singgung Sanksi Komdis yang Diberikan untuk Super Simic

By Deodatus Kresna Murti Bayu Aji - Senin, 25 Juni 2018 | 16:42 WIB
Pelatih PSM Makassar, Pelatih PSM, Robert Rene Alberts, mengamati jalannya pertandingan saat timnya melawan Persib Bandung pada pekan kesepuluh Liga 1 2018 di Stadion GBLA, Bandung, Rabu(23/05/18).
MUHAMMAD BAGAS/BOLASPORT.COM
Pelatih PSM Makassar, Pelatih PSM, Robert Rene Alberts, mengamati jalannya pertandingan saat timnya melawan Persib Bandung pada pekan kesepuluh Liga 1 2018 di Stadion GBLA, Bandung, Rabu(23/05/18).

PSM Makassar dijadwalkan akan dijamu Persija Jakarta dalam lanjutan Liga 1 2018 pada Jumat (6/7/2018).

Dalam laga tersebut, Persija Jakarta bisa bernafas lega karena striker andalannya yakni Marko Simic sudah terbebas dari sanksi dan bisa bermain.

(Baca Juga: Berikut Jadwal Lengkap Babak 128 Besar Piala Indonesia 2018)

Marko Simic terkena sanksi larangan bermain sebanyak empat laga karena disinyalir dengan sengaja menyikut pemain Persipura, Ian Labes pada 25 Mei 2018.

Laga melawan PS Tira pada 8 Juni 2018 menjadi hukuman pertama Persija Jakarta tanpa Marko Simic.

Masih ada tiga laga lagi yang harus dijalani yakni laga tunda melawan Persebaya Surabaya (26 Juni), Persib Bandung (30 Juni) dan Perseru Serui (3Juli).

Menanggapi hal tersebut, pelatih PSM Makassar Robert Rene Alberts menyinggung hukuman yang diberikan komdis PSSI pada striker asal Kroasia itu.

Menurutnya, bila merujuk pada sanksi, Marko Simic harusnya absen saat menghadapi PSM Makassar, karena tiga laga tunda tidak terhitung.

“Normalnya, sanksi itu seharusnya berlaku untuk pertandingan-pertandingan dengan agenda resmi. Tidak harus diberlakukan untuk laga yang statusnya tunda. Berbeda seandainya dia (Marko Simic) mendapatkan kartu kuning sehingga akumulasi, maka absennya itu berlaku di tiga laga tunda tersebut. Tapi ini adalah sanksi komdis, ujarnya dilansir BolaSport.com dari Tribun Timur.

Juru taktik ini menilai harusnya Marko Simic absen pada laga menghadapi PSM Makassar, kemudian lanjut pertandingan pekan ke-15 dan 16.

Hal itu karena laga kontra PS Tira menjadi pertandingan pertama dari hukuman pemain bernomor punggung sepuluh tersebut.

Namun lanjut Robert, kalau pendapat itu merupakan pemikiran pribadinya saja.

“Tapi itu menurut saya pribadi. Kita tidak tahu bagaimana aturan sebenarnya dari PSSI maupun operator soal ini," pungkasnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ferril Dennys Sitorus
Sumber : makassar.tribunnews.com
REKOMENDASI HARI INI

Hasil dan Klasemen Liga Italia - Inter Milan Cuma 6 Jam Nangkring di Pucuk, Singgasana Bisa Digilir 4 Tim

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
36
2
Atlético Madrid
14
29
3
Real Madrid
12
27
4
Villarreal
12
24
5
Girona
14
21
6
Mallorca
14
21
7
Osasuna
13
21
8
Athletic Club
13
20
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X