Liga 1 2018 tengah memasuki penghujung putaran pertama. Setelah menjalani empat laga sisa, jendela transfer bakal dibuka bersamaan dengan jeda kompetisi.
Sebagai kontestan Liga 1 2018 yang masih terseok-seok, PSIS Semarang mencoba aktif jelang pembukaan jendela transfer tersebut.
Hal itu dilakukan atas hasil penilaian dan evaluasi yang dilakukan pihak manajemen Mahesa Jenar.
Beberapa pemain telah merapat ke Semarang untuk menjalani trial.
Namun, satu nama asal Timor Leste, Thiago Fernandes gagal dan terdepak dari tim yang kini menjadi juru kunci Liga 1 2018 ini.
(Baca Juga: Satu Pemain Kembali Merapat, Kekuatan di Lini Belakang Persela Bertambah)
Kini, masih tersisa Oh Ju Soo, Lee June Hee, dan Zoubairou yang tengah menjalani trial di Stadion Citarum, Semarang.
General Manager PSIS Semarang, Wahyu Winarto menuturkan belum ada pemain baru yang datang untuk menjalani trial.
Tambal Sulam Skuat Persib Bandung, Depak dan Datangkan Empat Muka Baru https://t.co/ZEFCPP1gES
— BolaSport.com (@BolaSportcom) June 25, 2018
"Belum ada pemain baru lagi yang datang," kata Liluk, sapaan akrab Wahyu Winarto, lansir BolaSport.com dari Tribun Jateng.
Sejatinya, PSIS bakal kedatangan satu pemain asing asal Uruguay, tetapi ia urung datang lantaran terganjal masalah visa.
(Baca Juga: PSIS Gagal Daratkan Kompatriot Luis Suarez di Semarang)
Tak hanya mencari pemain asing, klub kebanggaan warga Semarang itu pun kini coba membidik pemain-pemain lokal yang bermain di Liga 1.
Liluk menambahkan, kini timnya sudah melakukan komunikasi dengan dua klub Liga 1 terkait peminjaman pemain.
Melihat Rekam Jejak Karier Melvin Platje, Bisakah Jadi Solusi atas Tumpulnya Lini Depan Bali United? https://t.co/gxiBAltMOS
— BolaSport.com (@BolaSportcom) June 27, 2018
Rencananya Mahesa Jenar akan meminjam pemain lokal dari Arema FC dan Bali United.
"Pemain lokal kemarin belum sesuai karakter, nanti akan datang lagi. Kami juga ada komunikasi dengan klub Liga 1 untuk masalah peminjaman pemain. Ada Arema FC ada Bali United yang kami ajak komunikasi," ujarnya, menambahkan.
(Baca Juga: Putaran Pertama Belum Berakhir, Madura United Telah Kantongi Lima Nama Calon Pemain Anyar)
Namun, untuk saat ini pemain yang berasal dari Liga 1 belum dapat merapat ke Semarang lantaran masih menjalani latihan bersama klub asalnya.
"Belum ada rencana trial (pemain) dari Liga 1. Mereka masih berlatih di sana," tuturnya, mengakhiri.
Editor | : | Ferril Dennys Sitorus |
Sumber | : | jateng.tribunnews.com |
Komentar