Jelang dibukanya bursa transfer kedua Liga 1 2018, Persebaya Surabaya sudah ambil ancang-ancang. Pasalnya, hal ini jadi momentum untuk membenahi skuatnya sebelum kembali bertarung di putaran kedua.
Persebaya Surabaya memastikan dirinya bakal ikut dalam gelaran bongkar pasang pemain.
Sebelum melabuhkan pemain-pemain anyar, tim dengan julukan Bajul Ijo itu telah mengisyaratkan bakal melepas beberapa pemainnya terlebih dahulu.
Hal ini tak terlepas dari evaluasi dan penilaian terhadap pemain sepanjang putaran pertama.
(Baca juga: Gaji Kembali Macet, Pemain dan Ofisial Sriwijaya FC Datangi Kantor Manajemen Tim)
(Baca Juga: Rapor Timnas U-23 Indonesia Sepanjang 2018, Luis Milla Masih Mencari-cari?)
Soal kepastian ini, Manajer Persebaya, Chairul Basalamah, terang-terangan mengungkapkan timnya bakal mendatangkan beberapa pemain ke Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Suraqbaya.
"Yang pasti kami akan belanja pemain, itu pasti," kata Chairul seperti dilansir BolaSport.com dari laman Tribun Jatim.
Namun, pria asli Surabaya itu memastikan bahwa kali ini Persebaya bakal lebih berhati-hati dalam urusan pembelian pemain.
"Tapi, saat ini masih pilih-pilih, karena kami benar-benar ingin dapat pemain yang karakternya pas di Persebaya," ujarnya.
Pria yang kerap tampil dengan kacamata dan topinya itu mengaku membuka seluruh peluang yang ada terkait bursa transfer ini.
Pemain Timnas Spanyol Ini Disebut Casemiro sebagai Gelandang Jangkar Terbaik di Dunia https://t.co/r0dlZTXECh
— BolaSport.com (@BolaSportcom) 30 Juni 2018
(Baca juga: Nasib Ilija Spasojevic Tak Menentu, Paulo Sergio Sarankan Balik Kandang)
Nantinya, ia terus mengikuti perkembangan yang bergulir pada pasar maupun di dalam timnya.
Termasuk kemungkinan mendatangkan striker untuk mengantisipasi kondisi David da Silva yang masih berkutat dengan cederanya.
"Bisa saja. Semua kemungkinan bisa saja terjadi. Tidak hanya striker. Yang pasti saat ini kami masih memilih dan memilah, tim juga masih evaluasi terus," tuturnya, mengakhiri.
(Baca juga: 12 Pemain dari Benua dan Negara Berbeda Bakal Mengadu Nasib di PSMS Medan)
Editor | : | Andrew Sihombing |
Sumber | : | jatim.tribunnews.com |
Komentar