Setelah meresmikan satu penyerang asing, Melvin Platje, Bali United kembali mendaratkan pemain asing di Pulau Dewata.
Dilasir BolaSport.com dari akun twitter @Indotransfer, pemain asing asal Irlandia yang sebelumnya dikabarkan jadi incaran Bali United, kini telah tiba di Bali.
William Robert Flood, eks pemain Manchester City itu dikabarkan bakal segera melakukan test medis di skuat berjulukan Serdadu Tridatu itu.
(Baca Juga: Ketua Umum PSSI Dapat Surat Terbuka dari Presiden Madura United, Isinya Amat Menohok!)
Willo, sapaan akrabnya, datang ke Bali setelah melepas kontrak bersama salah satu klub Skotlandia, Dunfermline Athletic.
Namun, status pemain yang malang melintang bermain di beberapa kompetisi di Persemakmuran Britania itu masih belum ditentukan.
Rencananya, masa depan pemain berusia 33 tahun bersama Bali United baru mendapat kejelasan setelah keluar hasil test medis.
(Baca juga: PSIS Bisa Kalah dengan Mudah dari Persib, Ini Empat Faktor Penyebabnya!)
BREAKING: Bali Utd kembali kedatangan pemain asing, dan kini adalah Willo Flood. Flood merupakan pemain asal Irlandia yang pernah membela Manchester City. Status Flood di Bali Utd belum ditentukan hingga hasil tes medis dirilis. pic.twitter.com/5sizmrqez2
— Indonesia Soccer Transfers (@Indostransfer) July 2, 2018
Editor | : | Ferril Dennys Sitorus |
Sumber | : | twitter.com/Indostransfer |
Komentar