Pelatih Barito Putera Jacksen F Tiago membeberakan poin penting dalam perkembangan sepak bola suatu negara.
Juru taktik asal Brasil itu menyebutkan beberapa poin negatif yang berpengaruh pada sepak bola Indonesia.
Jacksen F Tiago memang sudah lama berkarier di Indonesia, tidak heran jika cukup tahu banyak soal seluk beluk persepakbolaan di Tanah Air.
Hal pertama yang menjadi sorotan Jacksen F Tiago adalah soal kualitas pelatih di Indonesia.
(Baca juga: Curhatan Sergio Ramos Usai Spanyol Disingkirkan Rusia dari Piala Dunia 2018)
Menurut Jacksen F Tiago kualitas pelatih menjadi dasar pengembangan sepak bila di suatu negara.
Pelatih berusia 50 itu menyatakan setelah PSSI mulai menggelar banyak kursus kepelatihan, dirinya mulai melihat ada perubahan.
"Hal pertama adalah pendidikan atau kualitas pelatih. Saat ini saya melihat ada perubahan setelah PSSI mulai menggelar banyak kursus kepelatihan. Saya pikir, dasar dari pengembangan sepak bola di suatu negara adalah kualitas dari pelatih," ucap Jacksen F Tiago.
(Baca juga:Drama Penyelamatan Tim Sepak Bola yang Hilang Di Goa belum Berakhir, Masih Butuh Kerja Keras)
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar