Borneo FC akan melakoni partai tandang pada pekan ke-15 Liga 1 2018 di Stadion Surajaya, Lamongan, Rabu (11/7/2018).
Persela Lamongan, yang terkenal tangguh jika bermain di kandang, amat diwaspadai seluruh skuat Borneo FC.
Namun, rombongan Dejan Antonic datang dari Samarinda dengan modal bagus dan kepercayaan diri yang tinggi.
Hal itu lantaran di laga sebelumnya, tim dengan julukan Pesut Etam tersebut baru saja mencukur Perseru Serui dengan skor 5-1.
(Baca juga: Ini Misi dan Tujuan Terselubung Indra Sjafri dalam Gelaran Piala AFF U-19 2018)
Tak hanya itu, bergabungnya kembali pilar andalan di lini depan, Titus Bonai, serta bek berpengalaman, Leonard Tupamahu, jadi amunisi tambahan Borneo FC untuk merusak mitos keangkeran Stadion Surajaya.
Dilansir BolaSport.com dari laman resmi Borneo FC, Tibo -- sapaan akrab Titus Bonai -- akhirnya selesai menjalani sanksi larangan empat pertandingan.
Sementara Leo dapat kembali memperkuat Pesut Etam seusai lepas dari cedera.
"Tambahan pemain seperti Leonard dan Tibo cukup berdampak positif pada tim. Apalagi dengan padatnya jadwal saat ini. Jadi kehadiran keduanya memudahkan kami melakukan rotasi," ujar Dejan sebagaimana dikutip BolaSport.com dari situs resmi tim.
Editor | : | Andrew Sihombing |
Sumber | : | Borneofc.id |
Komentar