Arema FC telah resmi mengontrak Hamka Hamzah menjadi pemain barun pada bursa transfer tengah musim Liga 1 2018.
Hamka Hamzah hengkang dari Sriwijaya FC untuk bergabung ke tim Singo Edan.
Ia akan melanjutkan sisa musim Liga 1 2018 bersama skuat asuhan Milan Petrovic.
Kedatangan Hamka menjadi ancaman bahkan musibah tersendiri bagi pilar andalan Luis Milla di timnas U-23 Indonesia, Bagas Adi Nugroho.
Posisi pemain langganan tim nasional Indonesia dari berbagai kalangan umur itu bisa saja tergeser oleh keberadaan Hamka.
(Baca Juga: Begini Tanggapan Menpora Malaysia soal Kasus Pelemparan Botol di Laga Semifinal Piala AFF U-19)
Posisi keduanya yang sama-sama sebagai bek tengah menjadi alasan.
Meskipun begitu, peluang Bagas untuk masuk starting XI Arema FC tak lantas hilang begitu saja.
Transformasi posisi bisa jadi jalan keluar baginya untuk menuntaskan persaingan lini belakang.
Pasalnya, pemain berusia 21 tahun itu acap kali mendapatkan kesempatan untuk menjadi bek kanan.
(Baca Juga: Meski Kalah dari Malaysia, Timnas U-19 Indonesia Unggul Telak dalam Hal Ini)
Ditambah, sekarang tim Singo Edan telah resmi mencoret Syaiful Indra Cahya.
Tak pelak kondisi ini bisa menjadi berkah bagi pemain dengan tinggi 176 cm tersebut.
Bagas bisa saja ditunjuk oleh Milan Petrovic untuk mengisi kekosongan posisi Syaiful sebagai bek kanan di Arema FC.
(Baca Juga: Kalahkan Timnas U-19 Indonesia, Malaysia Berpeluang Ukir Sejarah di Negeri Orang)
Editor | : | Ferril Dennys Sitorus |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar