Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persib Akan Tinggalkan Bandung Cukup Lama

By Budi Kresnadi - Jumat, 20 Juli 2018 | 12:51 WIB
Selebrasi bomber Persib Bandung, Jonathan Bauman, seusai mencetak gol ke gawang Persela Lamongan pada pertandingan Liga 1, Senin (16/7/2018).
ALVINO HANAFI/BOLASPORT.COM
Selebrasi bomber Persib Bandung, Jonathan Bauman, seusai mencetak gol ke gawang Persela Lamongan pada pertandingan Liga 1, Senin (16/7/2018).

Periode akhir putaran pertama kompetisi Liga 1 2018 akan menjadi pekan yang melelahkan bagi para pemain Persib.

Pasalnya tim kebanggaan warga Jawa Barat ini akan menyambangi tiga kota, yaitu Banjarmasin, Surabaya, dan Bantul, dalam waktu 11 hari.

Mereka harus melakoni tiga laga tandang berturut-turut, yaitu dua laga penutup putaran pertama dan satu partai di awal putaran kedua.

(Baca Juga: Di MLS, Ibrahimovic Sebut Wayne Rooney Bakal Memandang Permainan dengan Cara Berbeda)

"Kami akan meninggalkan Bandung lumayan lama. Setelah dari Banjarmasin, kami langsung terbang ke Surabaya dan selanjutnya pergi ke Yogyakarta," ujar pelatih Persib, Mario Gomez, kepada BolaSport.com, Kamis (19/7/2018).

Maung Bandung dijadwalkan mengawali perjalanan panjangnya dari Bandung, Jumat (20/7/2018), dan kembali ke Kota Kembang pada 31 Juli mendatang.

Banjarmasin menjadi tujuan pertama Supardi Nasir dan kawan-kawan.

Mereka akan dijamu Barito Putra di Stadion 17 Mei, Banjarmasin, Minggu (22/7/2018).

Selanjutnya, Persib terbang ke Surabaya untuk melakoni laga tunda menghadapi Persebaya Surabaya) di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Kamis (26/7/2018).

Duel kontra Bajul Ijo sekaligus merupakan laga pamungkas Maung Bandung pada putaran pertama.

(Baca Juga: Alisson Becker, 3 Kali David de Gea dan 7 Kali Thibaut Courtois)

Dari Surabaya, rombongan Persib kemudian berangkat ke Yogyakarta untuk melakoni laga perdana putaran kedua melawan PS Tira, di Stadion Sultan Agung, Bantul, Senin (30/7/2018).

Bantul adalah kota terakhir yang disinggahi dalam perjalanan panjang Persib.

Sehari setelah laga, Bojan Malisic cs kembali ke Bandung dan bersiap menjamu Sriwijaya FC pada 4 Agustus 2018.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Andrew Sihombing
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Dapat Kabar Buruk Sebelum Laga Timnas Indonesia Vs Arab Saudi, Perasaan Thom Haye Campur Aduk

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Atlético Madrid
14
29
3
Real Madrid
12
27
4
Villarreal
12
24
5
Girona
14
21
6
Mallorca
14
21
7
Osasuna
13
21
8
Athletic Club
13
20
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X