Sekretaris Jenderal (Sekjen) PSSI, Ratu Tisha Destria, mengaku pihaknya tidak merasa dirugikan dengan adanya drawing ulang babak penyisihan grup cabang sepak bola Asian Games 2018.
Rencananya, drawing ulang tersebut akan berlangsung di Kantor AFC, Kuala Lumpur, Malaysia, Rabu (25/7/2018).
Sebelumnya dari hasil drawing pada awal Juli 2018, timnas U-23 Indonesia berada di Grup A bersama dengan Taiwan, Hongkong, dan Laos.
Bisa dibilang, lawan-lawan yang dihadapi pasukan Luis Milla cukup mudah.
Drawing ulang itu dilakukan juga karena Uni Emirates Arab (UEA) dan Palestina tidak masuk ke dalam babak pengundian awal kemarin.
Sebelumnya, kedua negara itu mengklaim sudah mengirimkan surat elektronik ke pihak panitia Asian Games 2018, INASGOC, untuk memastikan diri ambil bagian.
Dengan adanya drawing ulang tersebut, tentu saja akan mengubah siapa lawan-lawan timnas U-23 Indonesia.
PSSI menyerahkan drawing itu semua kepada INASGOC dan AFC.
“Sejak pertama kami selalu bilang tak meremehkan lawan. Ini sepak bola dan semuanya bis terjadi,” kata Tisha kepada awak media termasuk BolaSport.com di Hotel Sultan, Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (24/7/2018).
“PSSI yakin kami punya timnas yang kuat dan kami sudah melawan tim yang kuat pada laga uji coba di atas kami.”
Editor | : | Ferril Dennys Sitorus |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar