Madura United gagal bekerja sama kembali dengan mantan pemain timnas Nigeria Peter Odemwingie. Meskipun sang pemain sudah tiba di Indonesia, namun baik Peter maupun Madura United bersepakat untuk tidak meneruskan komunikasinya sampai ke tahap kontrak.
Hal tersebut disampaikan langsung oleh Manajer Madura United Haruna Soemitro, dalam sesi jumpa pers di Surabaya, Rabu (26/7/18). Konfrensi pers tersebut juga dihadiri langsung oleh Peter Odemwingie.
(Baca Juga: Tinggalkan Tur Pramusim Manchester United, Anthony Martial Pilih Temani Sang Istri)
“Setelah sebelumnya ada miss-komunikasi di awal musim. Akhirnya pada Mei kemarin kami bertemu kembali. Bahkan Peter juga sudah kita sodori draft kontrak baru. Selanjutnya ia tanggal 23 kemarin datang ke Indonesia,”
“Namun rupanya, melihat atmosfer kompetisi yang begitu panas dan sudah memasuki putaran kedua, Peter memberikan saran agar Madura United bisa mencari pemain baru, dan bukan dirinya. Akhirnya kami pun bersepakat tidak lagi menggunakan jasa Peter di putaran kedua,” kata Haruna.
Dijelaskan Haruna, alasan Peter keberatan untuk memperkuat Madura United di putaran kedua, karena mantan penyerang Stoke City Inggris tersebut sudah tidak lagi aktif berkompetisi selama 8 bulan terakhir. Sehingga khawatir akan sulit menyesuaikan diri.
“Ia selama 8 bulan terakhir tidak berkompetisi, meskipun secara fisik tidak ada masalah. Namun tentu saja semua berbeda dalam pertandingan yang sebenarnya,” tutur Haruna.
(Baca Juga: Akun Resmi Persebaya Posting Nyanyian Rasis Bonek untuk Arema)
Sementara Peter Odemwingie sendiri merasa kecewa karena batal kembali bermain untuk Madura United. Namun ia harus realistis, karena keputusannya ini adalah demi kepentingan Madura United sendiri.
Editor | : | Ferril Dennys Sitorus |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar