Salah satu pilar andalan Arema FC di lini belakang, Purwaka Yudhi, diprediksi sembuh total dari cedera yang membekapnya hingga gelaran Asian Games 2018 usai terlaksana.
Meski sudah bergabung bersama rekan-rekan setimnya yang lain, Purwaka Yudhi harus tetap bersabar untuk dapat kembali merumput.
Cedera di lulut kiri Purwaka ternyata butuh waktu yang lebih lama untuk benar-benar pulih.
Purwaka Yudhi menderita cedera lutut sejak Singo Edan bersua dengan Persela Lamongan di Stadion Kanjuruhan, Kab. Malang pada 7 Juli 2018 silam.
(Baca Juga: Pemain Bali United Asal Belanda Ngebet Main Lawan Timnas U-23 Indonesia)
Usai berbenturan dengan salah satu pemain Laskar Joko Tingkir, pria asal Lampung tersebut harus ditarik keluar pada pertengahan babak pertama.
Kendati proses penyembuhan cedera yang dialami eks pemain Persib Bandung ini berjalan baik dan lancar, tetapi Purwaka masih harus terus menunggu perkembangan.
"Proses penyembuhan sejauh ini berjalan baik. Mungkin bisa lebih cepat, sebab dia rajin berlatih untuk mengembalikan kondisi," kata Nanang dilansir BolaSport.com dari laman resmi Liga 1.
Meski begitu, Dokter Nanang menilai kondisi Purwaka Yudhi tak jua sampai pada titik maksimal.
(Baca Juga: Eks Pemain Liga Utama Swedia Ini Kantongi Modal Berharga Sebelum Terjun ke Liga 1)
Ia pun memprediksi jika Purwaka bisa sembuh total ketika Liga 1 2018 kembali bergulir setelah jeda Asian Games 2018 atau pada awal September 2018.
"Kondisi Purwaka saat ini belum kunjung maksimal. Kemungkinan setelah jeda kompetisi dia bisa sembuh total dari cedera," ujarnya mengakhiri.
Editor | : | Doddy Wiratama |
Sumber | : | liga-indonesia.id |
Komentar