Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ditekuk Perseru, Persebaya Rasakan Kekalahan Ketiga Beruntun

By Mochamad Hary Prasetya - Selasa, 31 Juli 2018 | 15:44 WIB
Bek Persebaya, M. Irvan Febrianto (kanan/putih), berhadapan dengan gelandang Perseru, Makarius Fredik Suruan, dalam duel Liga 1 2018 di Stadion Marora, Serui, Selasa (31/7/2018).
DOK. MEDIA PERSEBAYA
Bek Persebaya, M. Irvan Febrianto (kanan/putih), berhadapan dengan gelandang Perseru, Makarius Fredik Suruan, dalam duel Liga 1 2018 di Stadion Marora, Serui, Selasa (31/7/2018).

Perseru Serui berhasil mendapatkan tiga poin selepas menumbangkan Persebaya Surabaya dengan skor 3-1 dalam laga ke-18 Liga 1 2018 di Stadion Marora, Serui, Papua Barat, Selasa (31/7/2018). 

Hasil itu membuat Persebaya menelan kekalahan tiga kali secara beruntun di kompetisi kasta tertinggi di Indonesia.

Kedua tim sudah menunjukan permainan terbuka sejak babak pertama. Namun, tidak ada gol yang tercipta di babak pertama oleh Perseru ataupun Persebaya.

Perseru baru berhasil mencetak gol saat pertandingan memasuki menit ke-47 lewat sepakan playmaker anyar mereka, Mazinho.

(Baca Juga: Rahmad Darmawan Tak Butuh Waktu Lama Menganggur dan Kembali Melatih Klub Liga 1)

(Baca Juga: Deretan Remaja Paling Menyita Perhatian di Liga 1 2018, Termasuk Inzaghi Muda dan Rory Delap dari Bogor)

Pemain yang didatangkan dari Brasil itu mencetak gol lewat tendangan penalti setelah terjadi pelanggaran di kotak terlarang Persebaya.

Selang 10 menit, tim berjulukan Cenderawasih Jingga itu menggandakan kedudukannya atas Persebaya.

Gol kedua Perseru diciptakan oleh Silvio Escobar, yang melepaskan tendangan dari dalam kotak penalti Persebaya setelah menerima umpan terarah dari Boas Inzaghi Isir.

Tertinggal dua gol, Persebaya mencoba melancarkan serangan. Beberapa upaya yang dilancarkan Bajul Ijo masih belum menembus lini belakang Perseru.

Gol yang ditunggu-tunggu Persebaya baru tercipta pada menit ke-84.


Bek Perseru, Kelvin Woppi (kiri), berusaha mengamankan bola dari striker Persebaya, Ricky Kayame (kanan) dalam duel Liga 1 2018 di Stadion Marora, Serui, Selasa (31/7/2018).(DOK MEDIA PERSEBAYA)

Umpan Ferinando Pahabol kepad Rendi Irwan mampu diselesaikan dengan baik oleh kapten Persebaya itu ke gawang Perseru, skor berubah menjadi 2-1.

Persebaya terus menekan pertahanan Perseru demi bisa menyamakan kedudukan. Maksud hati ingin menyamakan kedudukan, Persebaya malah kembali tertinggal dari Perseru.

Tuan rumah berhasil mencetak gol ketiganya lewat D Rumbino pada menit ke-90+3 setelah menerima umpan Makarius Suruan.

Sisa waktu di babak kedua tidak berhasil dimaksimalkan dengan baik oleh Persebaya. Persebaya pun kalah dengan skor 1-3 dari tuan rumah perseru.

Kekalahan ini adalah yang ketiga secara beruntun bagi Persebaya setelah tim asuhan Alfredo Vera itu dikandaskan PSIS Semarang dan Persib Bandung.

(Baca Juga: Persija Menuju Malang, Stefano Cugurra Sudah Meraba Kekuatan Arema FC Terkini)

Hasil itu masih membuat Persebaya berada di posisi ke-14 dengan memiliki 22 poin dari 18 pertandingan.

Sementara Perseru naik satu peringkat ke posisi 15 menggeser PSIS Semarang. Tim asal Serui itu memiliki poin yang sama dengan Persebaya. 

Susunan Pemain Perseru Vs Persebaya

Perseru: A. Fitranto; B Izir, Yamashita, K Woppi, Tony; Ronaldo Mesido, Makarius, Mazinho, Arthur Bonai; Yohanis Nabar, Silvio Escobar

Pelatih: I Putu Gede

Persebaya: Alfonsius; Abu Rizal, Izac Wanggai, M Irvan, Rachmat Irianto; Fandi Eko Utomo, Misbakus Solikhin, Robertino Pugliara, M Adam; Rishadi Fauzi, Ricky Kayame

Pelatih: Alfredo Vera

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Andrew Sihombing
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Hasil dan Klasemen Liga Inggris - Man City Tumbang, Puncak Menjauh 5 Langkah

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
36
2
Atlético Madrid
14
29
3
Real Madrid
12
27
4
Villarreal
12
24
5
Girona
14
21
6
Mallorca
14
21
7
Osasuna
13
21
8
Athletic Club
13
20
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X