Striker Persija Jakarta, Bambang Pamungkas menggunakan pengeras suara untuk mengatur suporter pada laga melawan Arema FC di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang, Minggu (5/8/2018).
Duel pekan ke-19 Liga 1 2018 antara dua tim besar Indonesia ini harus tertunda lantaran kondisi yang tidak memungkinkan.
Dimana suporter Persija Jakarta (The Jakmania) dan suporter Arema FC (Aremania) tampak membludak hingga ke pinggir lapangan.
Sontak, hal ini menggugah striker Persija, Bambang Pamungkas untuk turut menertibkan para suporter.
(Baca Juga: Petaka bagi Timnas U-16 Indonesia di Semifinal Piala AFF U-16 2018)
Bepe, sapaan akrabnya, tampak menggunakan pengeras suara untuk layaknya koordinator penonton.
Dalam video yang beredar, terlihat Bepe mengenakan jaket berwarna orange dan tampak menyatu dengan kerumunan penonton.
Seperti diketahui, suporter kedua tim memang memiliki hubungan yang sangat baik.
Jadi jelas bahwa alasan membludaknya penonton bukanlah karena kerusuhan.
Rekan Setim Marko Simic di Malaysia Gabung PS Tira https://t.co/t3EwqmSLou
— BolaSport.com (@BolaSportcom) August 2, 2018
Melainkan kapasitas Stadion Kanjuruhan yang tidak mampu menampung animo dari dua suporter dengan basis besar di Indonesia.
Kendati begitu, setelah kurang lebih selama 23 menit tertunda pertandingan tetap dijalankan pada pukul 18.53 WIB.
Penonton yang berada di pinggir lapangan tetap dipersilahkan untuk menyaksikan jalannya pertandingan.
Dalam pertemuan ini, Persija jelas mengincar kemenangan untuk menempel Persib Bandung di puncak klasemen.
(Baca Juga: Bersama Persib, Patrich Wanggai Mulai Sisihkan Ezechiel N'Douassel Dalam Dua Hal)
Berikut video aksi terhormat dari Bepe:
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | instagram.com/libero_id |
Komentar