Duel dua mesin gol di Liga 1 2018 dipastikan tidak akan tersaji pada laga Mitra Kukar menjamu Persib Bandung pada pekan ke-20 Liga 1 2018.
Seperti diketahui, Mitra Kukar akan menjamu Persib Bandung di Stadion Aji Imbut, Tenggarong pada Jumat (8/8/2018).
Dalam laga nanti, Persib dipastikan kehilangan satu pilar penting di sektor penyerangan.
Ia adalah Ezechiel N'Douassel yang terkena sanksi Komisi Disiplin (Komdis) PSSI.
(Baca Juga: Keuntungan Besar Timnas U-16 Indonesia saat Jumpa Malaysia di Semifinal Piala AFF U-16 2018)
Pemain asal Chad itu dilarang bermain dalam dua pertandingan Persib, yakni tatkala bersua Sriwijaya FC (pekan ke-19) dan Mitra Kukar (pekan ke-20).
Bomber dengan torehan 13 gol di Liga 1 2018 itu terbukti melakukan pemukulan saat Persib melawan Barito Putera pada 22 Juli 2018.
Dengan absennya N'Douassel, duel bomber tersubur di Liga 1 musim ini dipastikan gagal di laga Mitra Kukar kontra Persib.
Di laga nanti, Mitra Kukar akan diperkuat oleh striker asal Spanyol, Fernando Rodriguez Ortega.
Editor | : | Ferril Dennys Sitorus |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar