Ketua Asprov PSSI Jatim, Ahmad Riyadh, memberikan sanjungan pada kepedulian timnas U-16 Indonesia pada korban bencana gempa Lombok. Riyadh ingin langkah timnas U-16 jadi contoh timnas di level usia lainnya.
Timnas U-16 Indonesia menjalani pertandingan terakhir di Grup A Piala AFF U-16 di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, Senin (6/8/2018).
Sebagian hasil penjualan tiket laga tersebut disumbangkan untuk korban bencana gempa di Lombok dan sekitarnya.
(Baca Juga: Pelatih Termuda Liga 1 2018 Berikan Penilaian soal Rekrutan Anyar dari Liga 2)
Menurut Riyadh, inisiatif untuk mendonasikan hasil penjualan tiket murni muncul dari pihak timnas U-16 yang disampaikan pada panpel.
Rencana tersebut disambut baik oleh panpel maupun Asprov PSSI Jatim sebagai tuan rumah Piala AFF U-16.
(Baca Juga: Juergen Klopp Mengaku Puas dengan Opsi di Lini yang Menjadi Titik Kelemahan Liverpool)
“Inisiatif ini muncul justru dari timnas U-16. Tentu saja ini hal yang luar biasa, bagaimana timnas usia muda sudah punya kepedulian sosial yang tinggi. Ini spontanitas dari timnas U-16 yang justru mengusulkan pada kami ,” kata Riyadh.
“Kepedulian timnas U-16 ini harus jadi teladan,” ucapnya.
Editor | : | Andrew Sihombing |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar