Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Butuh 5 Laga Lagi, Persib Bisa Samai Rekor Tak Terkalahkan Persija Musim Lalu

By Metta Rahma Melati - Jumat, 10 Agustus 2018 | 10:54 WIB
  Maman Abdurrahman menjaga ketat Jonathan Bauman pada laga Persija Jakarta melawan Persib Bandung di Stadion PTIK, Jakarta, Sabtu (30/6/2018).
FERNANDO RANDY/BOLASPORT.COM
Maman Abdurrahman menjaga ketat Jonathan Bauman pada laga Persija Jakarta melawan Persib Bandung di Stadion PTIK, Jakarta, Sabtu (30/6/2018).

Persib Bandung membutuhkan lima laga kedepan untuk menyamai rekor yang ditorehkan Persija Jakarta musim lalu.

Musim lalu, Persija Jakarta membukukan 12 laga tak terkalahkan secara beruntun.

Rekor 12 laga tak terkalahkan Persija harus terhenti di tangan Barito Putera pada pekan ke-18 Liga 1 2017.

Barito Putera sukses mengalahkan Persija Jakarta dengan skor 1-0 di Stadion 17 Mei, Banjarmasin, Minggu (6/8/2017).

Pada musim ini Persib menjadi pemegang rekor tak terkalahkan dalam tujuh laga secara beruntun.

(Baca Juga: Daftar Pembelian Pemain Klub Liga Inggris, Fulham Lebih Boros ketimbang Duo Manchester)

Persib belum terkalahkan sejak laga melawan PSIS Semarang pada 8 Juli lalu yang berakhir dengan skor 1-0.

Kemudian Persib bermain imbang melawan Perseru Serui dengan skor 0-0 pada 12 Juli.

Lalu pada 16 Juli menang melawan Persela dengan skor 1-0, dan bermain imbang dengan skor 2-2 melawan Barito Putera pada 22 Juli.

(Baca Juga: Resmi, Daftar 20 Pemain Timnas U-23 Indonesia untuk Asian Games 2018)


Supardi Nasir (kiri) menggiring bola saat latihan bersama rekan tim Persib menjelang pertandingan Liga 1 melawan tuan rumah Mitra Kukar di Stadion Aji Imbut Tenggarong Kabupaten Kutai Kartanegara Kalimantan Timur, Kamis (9/8/2018).(NEVRIANTO HARDI PRASETYO/TRIBUNKALTIM)

Tiga laga Persib berikutnya pun dilalui dengan kemenangan, yakni mengalahkan Persebaya (4-3), PS Tira (3-2), dan Sriwijaya FC (2-0).

Butuh lima laga lagi Persib untuk menyamai rekor tak terkalahkan Persija selama 12 laga di musim lalu.

Jika Persib melewati lima laga ke depan dengan kemenangan ataupun seri tanpa satupun kekalahan, tim berjuluk Maung Bandung itu akan menyamai rekor Persija musim lalu.

Namun lima laga kedepan Persib tidaklah mudah.

(Baca Juga: Singgung Penalti, Media Asing Sorot Kemenangan Timnas U-16 Indonesia atas Malaysia)

Mitra Kukar siap menjadi batu sandungan Persib dalam misi meraih tiga poin.

Persib akan bertandang di markas Mitra Kukar, di Stadion Aji Imbut, Tenggarong, Jumat (10/8/2018) pukul 15.30 WIB.

"Kami tentu percaya diri tapi sekarang setiap tim ingin menang dan berada di puncak liga adalah hal yang normal," ujar Gomez dalam sesi konferensi pers sebelum pertandingan, Kamis (9/8/2018), dikutip BolaSport.com dari Tribun Jabar.

"Tapi kami akan terus fight seperti kami main di kandang dan ambil tiga poin. Saya dan pemain tentu percaya diri," ujar pelatih asal Argentina itu.

Berikut jadwal lima laga Persib Bandung kedepan:

Mitra Kukar Vs Persib Bandung, Jumat (10/8/2018)

Persib Bandung Vs Arema FC, Kamis (13/9/2018)

Borneo FC Vs Persib Bandung, Senin (17/9/2018)

Persib Bandung VS Persija, Minggu (23/9/2018)

Persib Bandung Vs Madura United, Sabtu (29/9/2018)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Kautsar Restu Yuda
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Hasil Liga Champions - Lawan Tinggal 10 Orang, AC Milan Menang dengan Skor Ketat

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136