Setelah takluk dari tuan rumah Mitra Kukar dalam laga pekan ke-20 kompetisi Liga 1 musim 2018, pemain Persib Bandung, Wildan Ramdani, mengaku prihatin dengan keputusan wasit.
Pada laga tersebut, Persib Bandung harus mengakui keunggulan tim tuan rumah Mitra Kukar setelah takluk dengan skor 0-1 di Stadion Aji Imbut, Jumat (10/8/2018).
Gol semata wayang yang tercipta pada laga ini dicetak tiga menit jelang bubaran lewat kaki Bayu Pradana.
"Kami merasa prihatin dengan keputusan-keputusan yang dibuat oleh wasit pada laga tadi," kata Wildan, pada sesi jumpa pers seusia pertandingan.
(Baca Juga: Sejumlah Pemberitaan Media Negeri Jiran Sebut Timnas U-16 Indonesia Musnahkan Mimpi Malaysia)
"Sebenarnya, kami mampu mencetak gol, tapi apa boleh buat keputusan wasit tidak berpihak pada kami," ujarnya melanjutkan.
Namun demikian, pemain jebolan Diklat Persib ini menyebut bahwa para pemain Maung Bandung tak akan larut dalam kekalahan.
(Baca Juga: Media Negeri Jiran Sebut Timnas U-16 Indonesia Beruntung Usai Tekuk Malaysia dan Melaju ke Final)
Ia menuturkan, skuat asuhan Mario Gomez siap kembali bangkit demi mengamankan posisi puncak klasemen sementara yang saat ini mereka duduki.
"Tapi kami tidak akan larut dengan kekalahan kami masih ada banyak pertandingan selanjutnya yang bisa kami menangkan," katanya.
Dengan kemenangan ini, Mitra Kukar merangkak naik ke peringkat 11 klasemen sementara dengan raihan 27 poin hasil dari 20 pertandingan.
(Baca Juga: Bali United Kian Garang Berkat Duet Anyar di Lini Depan)
Sementara Persib Bandung masih kokoh di puncak klasemen sementara dengan koleksi 35 poin dari 20 laga.
Daftar susunan pemain
Yoo Jae-hoon; Wiganda Pradika, Mauricio Leal, Dedy Gusmawan, Roni Rosadi; Bayu Pradana, Muhammad Luthfi Kamal; Andre Agustiar, Anindito Wahyu, Dedy Hartono; Fernando Ortega
Pelatih: Rahmad Darmawan
Deden Natsir; Supardi Nasir, Victor Igbonefo, Bojan Malisic, Ardi Idrus; Agung Mulyadi, Oh In-kyun, Dedi Kusnandar, Ghozali Siregar; Patrich Wanggai, Jonathan Bauman
Pelatih: Mario Gomez
Editor | : | Ferril Dennys Sitorus |
Sumber | : | jabar.tribunnews.com |
Komentar