PSIS Semarang akan menjamu Barito Putera dalam lanjutan Liga 1 2018 di Stadion Stadion Moch Soebroto, Magelang, pada Sabtu (13/10/2018).
Barito Putera akan bermain dengan pincang karena dua pilar penting yakni Hansamu Yama dan Rizky Pora harus absen lantaran tengah membela Timnas Indonesia.
(Baca Juga: Hasil Liga 1 - Kalahkan Sriwijaya FC, Bhayangkara FC Sukses Amankan Tiga Poin Kandang)
Menanggapi hal tersebut, pelatih PSIS Semarang, Jafri Sastra, mengatakan jika timnya merasa diuntungkan.
Namun Jafri menjelaskan kalau yang terpenting timnya bisa mampu meraih tiga poin di kandang.
"Ya yang pasti akan menjadi hal bagus buat kami, tetapi tetap yang terpenting bagaimana kami bisa menghadapi mereka. Kami hanya butuh poin penuh itu saja dari mereka," ujarnya.
PSIS semarang saat ini tengah berjuang untuk bisa lolos dari jurang degradasi.
Hasil imbang saat dijamu Persela Lamongan pada pekan ke-24 akan dijadikan motivasi untuk mengalahkan Barito Putera.
(Baca Juga: Soal Sanksi Berat Arema FC dan Persib, PSSI: Tidak Ada Toleransi!)
Saat ini PSIS berada di urutan ke-16 klasemen sementara Liga 1 2018 dengan perolahan 27 poin.
Sedangkan Barito Putera berada di urutan ketujuh klasemen sementara dengan perolehan 36 poin.
Editor | : | Ferril Dennys Sitorus |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar