Link live streaming pertandingan antara Persija Jakarta vs Barito Putera dapat ditemukan di akhir artikel ini. Persija yang berstatus sebagai tuan rumah ingin memanfaatkan laga ini untuk menggerus kekuasaan pemimpin klasemen sementara, PSM Makassar.
Link live streaming laga Persija Jakarta vs Barito Putera yang terdapat di akhir artikel ini dapat diakses dengan gratis.
Pertandingan seru pekan ke-28 Liga 1 2018 tersebut akan dihelat di Stadion Patriot Chandrabhaga, Kota Bekasi, Selasa (30/10/2018).
Partai tersebut rencananya bakal melakukan sepak mula tepat pada pukul 15.30 WIB.
Persija Jakarta bakal memanfaatkan pertandingan ini untuk mempersempit jarak dengan PSM Makassar, pimpinan sementara Liga 1 2018.
(Baca Juga: Persija Siap Merongrong Pemuncak Klasemen Sementara Liga 1 2018)
Hal itu diungkapkan langsung oleh pelatih Macan Kemayoran, Stefano Cugurra.
“Kami sedang memiliki semangat yang bagus untuk pertandingan besok, apalagi kami akan bermain di Stadion Patriot," kata Teco, sapaan akrab Stefano Cugurra.
"Jika besok menang, kami bisa benar-benar dekat dengan puncak klasemen," ujarnya menambahkan.
Kepercayaan diri Teco memang tengah meningkat, sebab selain tengah dalam tren positif, Ismed Sofyan dkk juga dalam kondisi amat bugar untuk bertanding.
(Baca Juga: Hasil dan Klasemen Sementara Liga 1 2018 - PSM Tumbang, Persija dan Persib Berpeluang Raih Poin Kembar)
Atas hal tersebut, Macan Kemayoran berpeluang besar mempersempit jarak dengan PSM Makassar.
Saat ini, Persija masih terpaut lima poin dari PSM.
Andai sore nanti Persija Jakarta berhasil merengkuh tiga angka, maka mereka hanya tertinggal dua poin dari Juku Eja.
Sebab, Juku Eja baru saja menelan kekalahan dari Madura United dengan skor telak 0-3, Senin (29/10/2018).
(Baca Juga: Kalah Telak, Catatan Prestisius PSM Musnah di Stadion Gelora Bangkalan)
Hari-hari Besar Nasional Bukan Jaminan untuk Timnas Indonesia https://t.co/4lYfnDXoGO
— BolaSport.com (@BolaSportcom) October 29, 2018
Berikut link live streaming Persija Vs Barito Putera pukul 15.30 WIB:
(Baca Juga: Link Live Streaming Persipura Vs Persebaya - Tim Tamu Menanggung Masalah Besar)
Editor | : | Ramaditya Domas Hariputro |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar