Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Optimisme Mario Gomez untuk Persib, Sang Pelatih Ingin Kota Bandung Jadi Lautan Biru Saat Liga 1 2018 Berakhir

By Irfa Ulwan - Kamis, 1 November 2018 | 10:30 WIB
   Pendukung Persib Bandung yang biasa disebut Bobotoh memberikan dukungannya kepada tim kesayangan mereka saat tampil melawan Sriwijaya FC pada partai pembuka Piala Presiden 2018 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Kab. Bandung, Selasa (16/1/2018).
HERKA YANIS PANGARIBOWO/BOLA/BOLASPORT.COM
Pendukung Persib Bandung yang biasa disebut Bobotoh memberikan dukungannya kepada tim kesayangan mereka saat tampil melawan Sriwijaya FC pada partai pembuka Piala Presiden 2018 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Kab. Bandung, Selasa (16/1/2018).

Pelatih Persib Bandung, Roberto Carlos Mario Gomez, ingin mengulang euforia yang pernah terjadi di Kota Bandung pada 2014 silam. Mario Gomez bertekad menjadikan kembali Kota Kembang penuh dengan warna biru laiknya lautan.

Tekad Roberto Carlos Mario Gomez untuk membawa Persib Bandung juara Liga 1 2018 tampaknya tidak main-main.

Kerja keras Roberto Carlos Mario Gomez dalam mewujudkan doa dan harapan seluruh pendukung Persib Bandung itu makin tampak kala Maung Bandung mendapat rentetan hasil buruk.

Kini, setelah satu per satu masalah yang menerpa Persib perlahan reda, Mario Gomez makin yakin jika harapan untuk merengkuh trofi pada akhir musim nanti dapat benar-benar terjadi.

Pelatih asal Argentina itu ingin segera mengembalikan Maung Bandung ke jalur juara pada sisa musim ini.

Baca juga:

Ternyata, euforia yang ternah tercipta kala Persib Bandung menjuarai Liga Super Indonesia musim 2014 silam jadi salah satu pelecut semangat pria 61 tahun itu.

Ia ingin membawa dan memberikan kembali kejayaan itu kepada masyarakat Bandung dan Bobotoh, secara khusus.


Aksi Ribuan Bobotoh Persib Bandung di halaman Gedung Sate Bandung, Sabtu (13/10/2018). ( Tribun Jabar/Daniel Andreand Damanik )

Menurutnya, euforia yang terjadi di Kota Kembang empat tahun lalu itu amat membius dan membuatnya tak sabar menyaksikan hal serupa secara langsung dan nyata dengan mata-kepalanya sendiri. 

"Saya pernah melihat video saat perayaan Persib juara pada 2014 lalu. Itu membuat saya merinding dan saya ingin nanti pertengahan Desember (akhir musim Liga 1 2018) Kota Bandung dapat kembali berwana biru seperti saat itu. Saya ingin merayakannya bersama kalian," kata Gomez, kutip BolaSport.com dari laman resmi Persib.

(Baca juga: Persib Dapat Kembali Berlaga di Jawa, Setelah Terasing Selama Lima Pekan pada Liga 1 2018)

Akan tetapi, ia mengingatkan jika harapan dan angan-angan itu tak mungkin terwujud tanpa bantuan dari seluruh Bobotoh dan pencinta Persib.

Mario Gomez meminta agar Bobotoh dapat selalu menyertai langkah anak-anak asuhannya dengan doa serta dukungan moril.

Hal itu lantaran Bobotoh tak dapat memberikan dukungannya secara langsung di dalam stadion lantaran masih harus menjalani hukuman dari Komisi Disiplin (Komdis) PSSI.

"Ayo, Bobotoh, masyarakat Kota Bandung, Jawa Barat, dan Bobotoh seluruh Indonesia berikan doa untuk perjalanan kami saat ini. Walaupun kalian tidak bisa mendukung kami di dalam stadion, kami tahu doa dan dukungan itu selalu ada," ujarnya.

Meski tengah mengalami tren negatif dalam liga terakhir, Persib Bandung masih memiliki asa untuk tampil sebagai juara Liga 1 2018.

Saat ini Maung Bandung bertennger di peringkat tiga klasemen dengan raihan 46 poin atau terpaut empat angka dai sang pemuncak tabel, PSM Makassar.

Liga 1 2018 sendiri masih menyisakan sepuluh pertandingan sehingga segala kemungkinan masih terbuka lebar bagi siapapun untuk menjadi juara. 

(Baca juga: Jadwal dan Siaran Langsung Liga 1 2018 untuk Pekan Ke-29)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Doddy Wiratama
Sumber : persib.co.id
REKOMENDASI HARI INI

Valentino Rossi Selalu Dianggap Salah soal Jorge Lorenzo Juarai MotoGP 2015 meski Unggul dalam Jumlah Kemenangan Balapan

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X