Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persib Patahkan 3 Rekor Penting Jika Mampu Taklukkan Bhayangkara FC

By Nungki Nugroho - Sabtu, 3 November 2018 | 02:31 WIB
  Skuat Persib Bandung pada pekan ke-14 Liga 1.
ALVINO HANAFI/BOLASPORT.COM
Skuat Persib Bandung pada pekan ke-14 Liga 1.

Persib Bandung bakal mematahkan tiga rekor penting sekaligus jika mampu menaklukkan Bhayangkara FC pada pekan ke-29 Liga 1 2018.

Persib Bandung benar-benar membutuhkan kemenangan atas Bhayangkara FC pada laga pekan ke-29 Liga 1 2018 yang berlangsung di Stadion Perguruan Tinggi Ilmu Kepolisian (PTIK).

Pasalnya, kini Maung Bandung sudah merosot dua tingkat ke posisi tiga klasemen sementara Liga 1 2018.

Kondisi ini tak lepas dari tren buruk Maung Bandung dalam beberapa laga terakhir.

(Baca Juga: Gelandang Timnas Nepal Sebut Fanatisme Suporter Persebaya, Berat!)

Pertandingan kontra Bhayangkara FC bisa menjadi titik balik Persib sekaligus mematahkan tiga rekor penting:

1. Rekor pertemuan


Pemain Bhayangkara FC bersiap memulai laga melawan Persib Bandung dalam laga pekan ke-12 Liga 1 2018 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Bandung, Jumat (31/5/2018). ( LIGA-INDONESIA.ID )

Persib Bandung memiliki catatan buruk saat berjumpa Bhayangkara FC di ajang Liga 1.

Maung Bandung tercatat tak pernah menang saat bersua The Guardian sejak bergulirnya Liga 1 2017.

Pada putaran pertama musim lalu, Persib dipaksa menyerah 0-2 dari Bhayangkara FC lewat gol dari Paulo Sergio dan Ilham Udin Armayn.

Lalu pada putaran kedua, Persib ditahan imbang oleh Bhayangkara FC dengan skor 1-1 pada 24 September 2018.

Terbaru, Maung Bandung dipermalukan oleh Bhayangkara FC dengan skor 0-1 pada pekan ke-10 Liga 1 2018.

Untuk itu, kemenangan bakal mematahkan rekor buruk Persib kala bersua Jajang Mulyana dkk.

(Baca Juga: 3 Pemain Ini Bisa Gantikan Saddil Ramdani di Timnas Indonesia saat Piala AFF 2018)

2. Tren buruk


Bek Persib Bandung, Victor Igbonefo, beraksi kontra pemain PSM Makassar, Sandro, pada laga Liga 1 2018 di Stadion Andi Mattalatta, Makassar, Rabu (24/10/2018).(SANOVRA JR/TRIBUN TIMUR)

Persib memerlukan kemenangan untuk memutus tren buruk mereka di lima laga terakhir.

Pasalnya, Maung Bandung hanya mampu mencatatkan dua poin dalam kurun waktu satu bulan Oktober 2018.

Dari lima laga, Persib menelan tiga kekalahan dari Madura United, Persebaya Surabaya, dan PSM Makassar.

Serta bermain imbang dengan skor 1-1 kontra Persipura Jayapura dan Bali United.

Catatan ini jelas menjadi performa terburuk Persib dalam 28 pekan Liga 1 2018.

(Baca Juga: Klasemen Liga 1 - Tanpa Saddil Ramdani, Persela Tembus 10 Besar dan SFC Terancam Masuk Zona Degradasi)

3. Produktivitas gol


Persib Bandung Vs Persebaya Surabaya dalam lanjutan Liga 1 2018 pekan ke-26 di Stadion Kapnten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali pada Sabtu (20/10/2018) malam.(Persebaya.id)

Persib juga akan mengembalikan keperkasaan gol tandang jika mampu menaklukkan Bhayangkara FC.

Saat ini, skuat asuhan Roberto Carlos Mario Gomez tak memiliki surplus dalam gol tandang.

Total 18 gol mampu dicetak oleh Persib pada partai-partai tandang. Namun begitu, sebanyak 18 gol tandang juga menghujang ke gawang Muhammad Natshir.

Kemenangan atas Bhayangkara FC tentunya akan membuat produktivitas gol Persib kembali ke nilai positif.

Selain itu, Persib juga tak pernah mencetak lebih dari satu gol dalam lima laga terakhir.

Tentunya, kemenangan dengan setidaknya mencetak dua gol ke gawang Bhayangkara FC akan membawa Persib kembali ke jalur produktif.

Apalagi Maung Bandung kembali diperkuat oleh Jonathan Bauman dan Ezechiel Ndouassel selaku duo bomber pendulang gol terbanyak.

(Baca Juga: Jadwal Liga 1 2018 - Persib dan Persija Tandang, Keuntungan Besar Bagi PSM di Pekan ke-29)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Jalu Wisnu Wirajati
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Tak Mau Gegabah, Miliano Jonathans Masih Tunda Tawaran Untuk Bela Timnas Indonesia Sampai Akhir Musim

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Atlético Madrid
14
29
3
Real Madrid
12
27
4
Villarreal
12
24
5
Girona
14
21
6
Mallorca
14
21
7
Osasuna
13
21
8
Athletic Club
13
20
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X