Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Peluang Persib Juarai Liga 1 Terbuka Lebar, Berikut Prediksi Total Poin dan Jadwal hingga Akhir Musim

By Irfa Ulwan - Minggu, 4 November 2018 | 16:47 WIB
Bentangan tangan striker Persib, Ezechiel N'Douassel seusai mencetak gol ke gawang Bhayangkara FC pada pekan ke-29 Liga 1 2018 di Stadion PTIK, Jakarta Selatan, 3 November 2018.
FERI SETIAWAN/BOLASPORT.COM
Bentangan tangan striker Persib, Ezechiel N'Douassel seusai mencetak gol ke gawang Bhayangkara FC pada pekan ke-29 Liga 1 2018 di Stadion PTIK, Jakarta Selatan, 3 November 2018.

 Peluang Persib Bandung untuk menjuarai Liga 1 2018 masih cukup besar setelah mereka berhasil mengalahkan Bhayangkara FC. Kini, Maung Bandung harus memanfaatkan lima laga yang tersisa untuk merengkuh trofi pada akhir musim nanti.

Persib Bandung berhasil menaklukkan Bhayangkara FC di Stadion PTIK, Jakarta Selatan pada pertandingan pekan ke-29 Liga 1 2018, Sabtu (3/11/2018).

Skor tipis 2-1 cukup untuk menjaga peluang Persib Bandung untuk menjuarai Liga 1 2018 tetap terbuka lebar.

Dua gol Persib Bandung dalam laga itu dicetak oleh Ezechiel Ndouassel pada menit ke-5 dan Jonathan Bauman (17').

Sementara gol semata wayang Bhayangkara FC dicetak oleh Herman Dzumafo pada menit ke-88.

Baca juga:

Atas hasil tersebut, sementara ini Persib berada di posisi kedua dengan perolehan 49 poin.

Persib Bandung, kini unggul jumlah poin dari Persija Jakarta yang berada di posisi ketiga (48).

Namun, Persija Jakarta masih punya kemungkinan menggeser kembali Persib andai mereka berhasil meraih poin di Surabaya.

Kendati persaingan di papan atas kini semakin sengit, Persib tetap berpeluang besar untuk mengakhiri musim kompetisi ini dengan status sebagai jawara.

(Baca juga: Prediksi Posisi Tiga Besar Liga 1 2018 Setelah Laga Persija Kontra Persebaya dan PSM Versus Persipura)

Anak-anak asuhan Roberto Carlos Mario Gomez ini masih menyisakan lima pertandingan Liga 1.

Tiga laga di antaranya merupakan partai kandang.

Sementara itu, dua laga lainnya merupakan partai tandang.

Pada pekan ke-30, Persib terlebih dahulu akan menjamu PSMS Medan.


Para pemain Persib Bandung bersiap jelang laga Liga 1 2018 kontra Persija Jakarta di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung, Minggu (23/9/2018). ( FERNANDO RANDY/TABLOID BOLA )

(Baca juga: Satu Pemain PSM Dihukum Sebelum Laga Kontra Persipura, Appi: Kami Kecewa, Ini di Luar Akal Sehat!)

Belum ada kepastian di mana Maung Bandung akan menjamu PSMS Medan.

Kendati masih tidak boleh bertanding di Bandung dan didukung langsung oleh Bobotoh, tetapi di atas kertas Persib diprediksi dapat mengalahkan PSMS.

Situasi itu juga dikuatkan oleh hasil pertandingan pada putaran pertama lalu.

Pangeran Biru sukses menumbangkan Ayam Kinantan di Stadion Teladan, Medan dengan skor 3-0.

(Baca juga: Bawa Persib Kembali ke Jalur Juara, Mario Gomez Didenda 50 Juta dan Ancaman Hukuman Lebih Berat dari Komdis PSSI)

Kemudian, dua laga kandang sisanya adalah kontra Perseru Serui pada pekan ke-32 dan Barito Putera di laga terakhir.

Dilihat dari kondisi dua tim lawannya itu, Supardi Nasir dkk juga kemungkinan besar dapat meraih hasil maksimal

Setidaknya, 15 poin tambahan lagi bisa mereka kantongi andai mampu menyapu bersih kelima laga sisanya itu.

Termasuk kala bertandang ke markas PSIS Semarang dan Persela Lamongan.

Dengan tambahan 15 poin, tim asuhan Mario Gomez akan mengakhiri Liga 1 dengan koleksi 64 poin.

(Baca juga: Persib Langsung Patahkan 3 Rekor Penting Saat Taklukkan Bhayangkara FC)

Berikut jadwal delapan pertandingan sisa Persib Bandung di Liga 1 2018:

  • Persib Bandung Vs PSMS Medan (Minggu, 11 November 2018 pukul 18.30 WIB)
  • PSIS Semarang Vs Persib Bandung (Minggu, 18 November 2018 pukul 18.30 WIB)
  • Persib Bandung Vs Perseru Serui (Jumat, 23 November 2018 pukul 15.30 WIB)
  • Persela Lamongan Vs Persib Bandung (Sabtu, 1 Desember 2018 pukul 15.30 WIB)
  • Persib Bandung Vs Barito Putera (Minggu, 9 Desember 2018 pukul 18.30 WIB)

*Jadwal sewaktu-waktu dapat berubah.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Kautsar Restu Yuda
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Sudah Susah Payah Rekrut Kylian Mbappe, Presiden Real Madrid Ingin Si Kura-kura Ninja Cetak Sejarah

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136