Barito Putera kembali masuk 10 besar klasemen Liga 1 2018 pada pekan ke-29 . Sedangkan Arema FC harus rela merosot satu tingkat pada hari terakhir, Senin (5/11/2018).
Klasemen Liga 1 2018 pada pekan ke-29 menempatkan PSM Makassar kokoh di puncak dengan 53 poin.
Klasemen Liga 1 2018 juga menguntungkan bagi Barito Putera yang berhasil naik ke peringkat kedelapan.
Skuat Laskar Antasari mampu memetik tiga poin pertamanya dalam sembilan laga terakhir.
Barito mampu menaklukkan PS Tira dengan skor 3-1 pada laga yang berlangsung di Stadion 17 Mei, Banjarmasin, Senin (5/11/2018).
(Baca juga: Persib Bisa Kembali Dibantu Persebaya untuk Menuju Puncak Klasemen Liga 1 2018 )
Duel tersebut sekaligus menjadi penutup pekan ke-29 Liga 1 2018.
Dengan kekalahan tersebut, PS Tira dipastikan tertahan di peringkat ke-17 klasemen Liga 1 2018 dengan koleksi 32 poin.
Adapun PSMS Medan tetap menjadi juru kunci klasemen Liga 1 dengan koleksi 30 poin.
Naiknya Barito ke peringkat kedelapan membuat Arema FC turun satu tingkat ke posisi 11 klasemen Liga 1 2018.
(Baca juga: Berita Liga 1 2018 - Suporter Persebaya Berikan Pesan untuk Persija dalam Aksara Jawa, Ini Artinya )
Barito Putera Akhiri Masa Kelam Setelah Taklukkan PS Tira https://t.co/m7mJIryPAQ
— BolaSport.com (@BolaSportcom) November 5, 2018
Skuat Singo Edan memiliki 38 poin sama dengan Persebaya, tetapi Arema kalah dalam selisih gol.
Sementara itu, delapan tim kandang sukses memetik kemenangan pada pekan ke-29 Liga 1 2018.
Sedangkan Persib Bandung merupakan satu-satunya tim tandang yang meraih kemenangan.
(Baca juga: AFC Puji Suporter Indonesia pada Piala Asia U-19 2018, Rekor Baru di Era Modern! )
Berikut hasil dan klasemen Liga 1 2018 pada pekan ke-29:
Persela Lamongan 3-0 Sriwijaya FC
Bhayangkara FC 1-2 Persib Bandung
Bali United 2-0 Madura United
PSMS Medan 3-2 Borneo FC
Perseru Serui 3-1 Mitra Kukar
PSIS Semarang 2-1 Arema FC
PSM Makassar 4-2 Persipura Jayapura
Persebaya Surabaya 3-0 Persija Jakarta
Barito Putera 3-1 PS Tira
Editor | : | Ferril Dennys Sitorus |
Sumber | : | instagram.com/infoligaindonesia_ |
Komentar