Bali United akan bersua tuan rumah Persipura Jayapura dalam lanjutan Liga 1 2018 pekan ke-30 di Stadion Mandala, Jayapura, Sabtu (10/11/2018).
Menjelang laga kontra tuan rumah Persipura Jayapura, Bali United dalam masalah besar.
(Baca Juga: Demi Jungkalkan PSM Makassar dari Puncak, Djanur Sudah Kantongi Empat Nama untuk Dimatikan)
Bali United terancam tanpa 12 pemain karena kendala cedera, gabung tim nasional, dan akumulasi kartu.
Dilansir BolaSport.com dari Tribun Bali, dalam sesi latihan di Gelora Legian, Selasa (6/11/2018) pagi, ada depalan pemain yang menjalani terapi akibat cedera.
Pemain yang mengalami cedera yakni Wawan Hendrawan, Agus Nova, Ahmad Agung, Yabes Roni, I Nyoman Sukarja, Taufik Hidayat, Feby Eka Putra, Melvin Platje, dan Ilija Spaso.
Bek muda Dallen Doke harus absen lantaran terkena akumulasi kartu kuning.
Kemudian dua pemain yakni Stefano Lilipaly dan Ricky Fajrin telah gabung Timnas Indonesia untuk menghadapi gelaran Piala AFF 2018.
(Baca Juga: Persebaya Punya Dua Tujuan untuk Kandaskan PSM Makassar, Salah Satunya Bantu Persib di Liga 1 2018)
Para pemain yang cedera hanya duduk di luar lapangan saat pelatih WCP memimpin game taktikal pada Selasa (6/11/2018) sebelum bertolak ke Jayapura, Kamis (8/11/2018) malam.
Saat ini Bali United berada di urutan keempat klasemen sementara Liga 1 2018 dengan perolehan 45 poin.
Editor | : | Ferril Dennys Sitorus |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar