Sriwijaya FC akan menghadapi tamunya Barito Putera dalam lanjutan Liga 1 2018 pekan ke-30 di Stadion Gelora Sriwijaya, Jakabaring, Palembang, Minggu (12/11/2018).
Sebelumnya, Sriwijaya FC harus kalah telak 0-3 dari tuan rumah Persela Lamongan pada pekan ke-29 Liga 1 2018.
(Baca Juga: Bali United dalam Petaka, 12 Pemain Terancam Absen saat Hadapi Tuan Rumah Persipura)
Akibat kekalahan tersebut, posisi Sriwijaya FC benar-benar kritis karena berada di batas zona degradasi.
Kini Sriwijaya FC harus bisa menyapu bersih lima laga sisa kompetisi Liga 1 2018 supaya bisa tetap bertahan di kasta tertinggi sepak bola Indonesia.
Oleh sebab itu, para pemain Sriwijaya FC diwajibkan mampu bermain cantik dan memenangkan pertandingan saat kontra Barito Putera pada pekan ke-30.
Tak tanggung-tanggung, tim penyelamat Sriwijaya FC atau tim SAR akan menggelontorkan bonus Rp 100 juta bila menang.
Bonus tersebut masih bisa bertambah, karena manajemen Sriwijaya FC juga akan memberikan tambahan uang.
(Baca Juga: Demi Jungkalkan PSM Makassar dari Puncak, Djanur Sudah Kantongi Empat Nama untuk Dimatikan)
"Lawan Barito ada 100 juta kita siapkan, karena kita dengar manajemen siapkan bonus juga," ujar anggota Tim SAR dan Prestasi Sriwijaya FC, Hendri Zainudin dilansir BolaSport.com dari Sripoku.
Saat ini tim berjulukan Laskar Wong Kito berada di urutan ke-15 klasemen sementara Liga 1 2018 dengan perolehan 35 poin.
Editor | : | Ferril Dennys Sitorus |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar