Pelatih Persib Bandung, Roberto Carlos Mario Gomez meminta anak asuhnya untuk tetap tenang menjelang berakhirnya Liga 1 musim 2018, termasuk persaingan ketat yang mereka hadapi sekarang.
Saat ini, Persib Bandung masih menjadi salah satu kandidat jawara Liga 1 musim 2018 dan Mario Gomez ingin anak asuhnya rileks.
Bersama PSM Makassar dan Persija Jakarta, Maung Bandung masih berada dalam jalur persaingan juara.
(Baca Juga: Hasil dan Klasemen Liga 1 - 3 Tim Papan Atas Berguguran, Zona Degradasi Tak Kalah Sengit)
Ketiga tim ini masih bersaing ketat untuk saling sikut demi naik ke podium juara pada akhir musim nanti.
Meski demikian, Mario Gomez meminta timnya untuk tak terbebani dalam menuntaskan sisa pertandingan di musim ini.
(Baca juga: Jadi Top Scorer Tanpa Gol Penalti di Liga Super China 2018, Wu Lei Singkirkan Banyak Eks Bintang Asing Klub Eropa)
Baca Juga:
- Jersey Timnas Malaysia Ternyata Buatan Indonesia, Suporter Negeri Jiran Kebakaran Jenggot
- Buntut Kericuhan Suporter, PSS Sleman Dijatuhi Sanksi Komdis PSSI Bermain Tanpa Suporter
- Persela Hajar Sriwijaya FC, Aji Santoso: Kalau Tetap Memainkan Saddil Pasti Bermasalah
"Rileks, kami harus santai menghadapi ini semua. Semua pemain harus tetap santai di setiap pertandingan," ujar Mario Gomez, dilansir dari laman resmi klub, Selasa (13/11/2018).
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | persib.co.id |
Komentar