Persebaya Surabaya akan menjamu Bhayangkara FC dalam lanjutan Liga 1 2018 pekan ke-32 di Stadion Gelora Bung Tomo, Senin (26/11/2018).
Menghadapi laga melawan tim tangguh takni Bhayangkara FC, pelatih Persebaya Surabaya, Djadjang Nurdjaman, tengah melakukan persiapan serius.
(Baca Juga: Peter Butler Bongkar Rahasia Tentang Persipura, Dituduh Ingin Matikan Karir Boaz Solossa?)
Saat ini pelatih yang arab disapa Djanur itu sedang mengotak-atik strategi.
Dia mengatakan tak ingin menggunakan taktik sama seperti saat melawan Bali United.
"Kami akan menerapkan taktik berbeda. Bisa saja saya meminta pemain agar lebih menekan lawan," ujarnya dilansir BolaSport.com dari Kompas.com.
Semenjak dinahkodai Djanur, saat ini Persebaya menjelma menjadi tim yang ditakuti oleh tim papan atas.
PSM Makassar, Persija Jakarta, Persib Bandung, Madura United dan terakhir Bali United sudah menjadi korban keganasan tim berjulukan Bajul Ijo.
(Baca Juga: Pemain Sriwijaya FC Hadapi Target Super Berat demi Lolos dari Jurang Degradasi)
Karena hal itu, Djanur saat ini semakin percaya diri dan membidik papan atas Liga 1 2018.
"Saya secara pribadi punya target untuk membawa Persebaya di papan atas," tuturnya.
Djanur juga semakin yakin karena dukungan dari para bonek selalu memgalir tanpa henti.
"Saya rasa motivasi pemain akan berlipat dengan adanya dukungan dari Bonek. Namun, memang pemain harus tetap waspada," katanya.
Editor | : | Ferril Dennys Sitorus |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar