Suporter Persija Jakarta, The Jak Mania, diiimbau agar tidak datang ke Bali. Permintaan itu sesuai keputusan dari Komite Disiplin (Komdis) PSSI yang memberikan hukuman kepada The Jak Mania.
Larangan dari Komdis PSSI itu berlaku kepada The Jak Mania untuk tidak mendukung Persija Jakarta U-19 di Liga 1 U-19 2018.
Persija Jakarta U-19 saat ini sudah mencapai final dan akan menghadapi Persib Bandung U-19 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Senin (26/11/2018).
Hukuman yang didapatkan pada awal November 2018 itu disebutkan dalam putusan tersebut bahwa Persija U-19 mendapatkan hukuman denda sebesar Rp 50 juta.
Selain itu, larangan bagi suporter Persija untuk tidak memasuki stadion sampai dengan akhir musim kompetisi U-19 2018.
Hukuman tersebut menegaskan bahwa pada babak final Liga 1 U-19 yang akan digelar di Stadion I Wayan Dipta, Gianyar, The Jak Mania tetap dilarang datang ke stadion tersebut.
Seperti diketahui, pada pertandingan babak 8 besar yang digelar di Magelang, Jawa Tengah, suporter Persija ramai-ramai turun ke lapangan.
Baca Juga:
- Adam Alis Singgung Ucapan Edy Rahmayadi: Wartawan Thailand Baik, Jadi Timnasnya Baik
- Didier Drogba Pensiun, Persib Bandung Nyaris Masuk Buku Sejarah Sang Bomber
- Pemain Timnas Thailand Tertawakan Kondisi Rumput SUGBK
Peristiwa itu terjadi pada saat laga Persija U-19 kalah 0-4 melawan Persib U-19, Rabu (17/11/2018). Fakta itu membuat komdis menjatuhkan hukuman ke Persija U-19.
Dalam surat komdis soal hukuman tersebut juga ditegaskan bahwa jika terjadi pengulangan terkait pelanggaran yang sama, akan mendapatkan hukuman yang lebih berat.
“Kami berharap semua bisa memahami dan mematuhi dengan apa yang sudah ditetapkan. Ini demi kebaikan bersama dan sepak bola Indonesia,” kata Ketua Panpel Final Liga 1 U-19 2018, Barry Timothy.
Pertandingan final antara Persija U-19 melawan Persib U-19 akan kick off pukul 18.30 WIB.
Sebelum laga itu digelar, akan ada laga perebutan peringkat tempat ketiga antara Borneo FC U-19 melawan Barito Putera U-19 pukul 15.30 WIB.
Perlu diketahui juga, hukuman kepada The Jak Mania tidak berlaku di Liga 1 2018.
Suporter yang identik dengan warna Orange itu dipersilahkan datang ke Bali saat Persija melawan Bali United di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Minggu (2/12/2018).
Editor | : | Ramaditya Domas Hariputro |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar