Peluang PSM Makassar untuk menjuarai Liga 1 2018 semakin besar andai berhasil mengalahkan Bhayangkara FC. Untuk itu, pelatih PSM, Robert Rene Alberts menyebut satu kunci penting agar hal itu dapat terwujud.
PSM Makassar yang akan bertanding melawan tuan rumah Bhayangkara FC di Stadion PTIK, Jakarta Selatan pada Senin (3/12/2018), punya peluang memastikan gelar juara Liga 1 2018.
Namun, situasi itu baru benar-benar dapat terjadi andai Persija Jakarta yang bertanding sehari sebelumnya, Minggu (2/12/2018), kalah.
(Baca juga: Musim 2019, Marko Simic Dikabarkan Bisa Berkostum Biru Khas Arema FC)
Persija di Stadion I Wayan Dipta, Gianyar kontra tuan rumah Bali United.
Setidaknya, kemenangan atas Bhayangkara FC pada pekan ke-33 Liga 1 2018 itu semakin mendekatkan PSM dengan trofi kompetisi kasta tertinggi di Tanah Air tersebut.
(Baca juga: Jawara Liga Champions Asia 2018 Terancam Kehilangan Bek Terbaik Mereka)
Seluruh pemain PSM Makassar saat ini sudah pasti ingin meraih hasil terbaik pada laga yang dimainkan malam hari itu.
(Baca juga: Liga 1 2018 - Teco Menggantungkan Harapan kepada Bhayangkara FC)
Pelatih PSM Makassar, Robert Rene Alberts telah memberi instruksi khusus kepada Willem Jan Pluim dkk agar meraih kemenangan di Jakarta.
Dilansir BolaSport.com dari Tribun Timur, Robert Rene ingin pemain-pemainnya menciptakan gol lebih dulu.
Menurut pelatih asal Belanda itu, mencetak gol cepat dan mengungguli lawan lebih dahulu merupakan salah satu kunci terpenting agar dapat mengendus trofi Liga 1 2018.
"Saya harap kami bisa yang pertama mencetak gol," kata Robert.
(Baca juga: Teco: Persija Harus Rela 'Berdarah-darah' Jika Ingin Pulang dengan Senyuman)
Sebab, masih menurut Robert, ketika pemain-pemainnya berhasil mencetak gol lebih dahulu kemungkinan besar timnya akan tampil lebih tenang dalam mendominasi lawan.
Sebaliknya, tim yang tertinggal lebih dahulu cenderung panik dan kehilangan mental bertanding.
Dia mengambil contoh dari laga tandang kontra Persebaya Surabaya di Gelora Bung Tomo (GBT) pada 10 November 2018.
PSM yang tertinggal lebih dahulu pada akhirnya takluk dengan skor mencolok 3-0.
(Baca juga: PSM Tandang ke Markas Bhayangkara FC, Bonus Itu Benama Gelar Juara)
Mario Gomez Sudah Tahu Siapa yang Akan Menjuarai Liga 1 2018 Sejak Persib Kalahkan Persija https://t.co/lmFmFX4FWm
— BolaSport.com (@BolaSportcom) November 28, 2018
"Contoh lain ketika melawan Madura United (PSM kalah 3-0), kami sudah terlihat kelelahan. Tetapi, saya harap kepada pemain saya untuk menunjukan level yang bagus (lawan Bhayangkara)," ujarnya.
Saat ini, PSM masih bercokol di puncak klasemen sementara dengan raihan 57 poin.
Mereka hanya unggul satu angka dari Persija Jakarta yang membuntuti tepat di bawahnya.
(Baca juga: PSM Tak Ingin Pedulikan Hasil Persija Jakarta)
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | makassar.tribunnews.com |
Komentar