BOLASPORT.COM – PSM Makassar ingin menang atas Bhayangkara FC pada Senin (3/12/2018), lalu sehari sebelum laga itu, pesaing utamanya dalam perebutan gelar Liga 1 2018, Persija mengalami kekalahan.
Ya, PSM Makassar bakal jadi juara Liga 1 2018 jika menang atas Bhayangkara FC lalu Persija kalah dari tuan rumah Bali United, Minggu (2/12/2018).
Menuju laga krusial ini, bek PSM, Hasyim Kipuw ternyata menunjukkan kepiawaiannya bermain di posisi lini depan.
(Baca juga: Final Piala FA China Tanpa Pemenang, Beijing Guoan Jadi Juara dan Graziano Pelle Gigit Jari)
Bahkan, eks pemain Persija ini jika diberi kepercayaan tampil sebagai striker, ia mengaku sangat siap.
”Di mana saja, saya bisa melakukan. Karena, pemain harus siap dan mau main di mana saja. Bagi saya, yang penting enjoy,” kata Hasyim kepada Tribun Timur yang dikutip BolaSport.com.
(Baca juga: Musim 2019, Marko Simic Dikabarkan Bisa Berkostum Biru Khas Arema FC)
”Bahkan, jika saya disuruh main sebagai striker, saya mau saja. Tidak masalah,” ucap pemilik nomor punggung 15 itu pada Sabtu (1/12/2018).
Hasyim juga menyebutkan siap menjalani rotasi posisi kalau memang diperlukan sebagai bagian dari kebutuhan tim.
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | http://makassar.tribunnews.com/ |
Komentar