Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Semen Padang Selamatkan Harga Diri Pulau Sumatera di Kompetisi Kasta Tertinggi Tanah Air

By Adif Setiyoko - Senin, 10 Desember 2018 | 16:57 WIB
Penyerang Semen Padang FC, Riski Nofriansyah, merayakan gol yang ia cetak ke gawang PSIR Rembang dalam laga lanjutan Liga 2 2018 di Stadion H. Agus Salim, Padang, pada Kamis (9/8/2018).
@SEMENPADANGFCID/INSTAGRAM
Penyerang Semen Padang FC, Riski Nofriansyah, merayakan gol yang ia cetak ke gawang PSIR Rembang dalam laga lanjutan Liga 2 2018 di Stadion H. Agus Salim, Padang, pada Kamis (9/8/2018).

Keberhasilan Semen Padang promosi ke Liga 1 2019 sukses menyelamatkan wajah tim-tim yang mewakili Sumatera. Pasalnya, tim-tim asal Sumatera mengalami nasib buruk di kompetisi kasta tertinggi sepak bola Tanah Air.

Kehadiran Semen Padang ke Liga 1 pada musim depan membuat Pulau Andalas tetap memiliki wakil di kasta tertinggi.

Pasalnya, dua tim yang sebelumnya menjadi wakil Sumatera di Liga 1, PSMS Medan dan Sriwijaya FC, harus turun kasta ke Liga 2 pada musim depan. Adapun satu tim lain yang juga ikut gugur adalah Mitra Kukar FC.

(Baca Juga: Eks Kiper Timnas Indonesia Tak Kuasa Menahan Air Mata saat Saksikan Sriwijaya FC Terdegradasi)

Dengan demikian, Semen Padang menjadi satu-satunya tim wakil Sumatera di Liga 1 2019.

Saat ditemui beberapa waktu lalu, pelatih tim Kabau Sirah, Syafrianto Rusli, menyatakan promosi ke Liga 1 2019 merupakan target yang sudah dicapainya.

Baca Juga:

Ia berjanji timnya akan berusaha tampil baik pada kompetisi Liga 1 tahun depan.

"Target Semen Padang promosi sudah tercapai dengan sampai ke final ini," ujar Syafrianto Rusli di Sentul, Kabupaten Bogor, Senin (3/12/2018).

"Kami akan menunjukkan permainan yang berkualitas dan menghibur untuk penonton dan suporter nantinya," ucapnya.

Akhir cerita Liga 1 2018

Pada klasemen akhir Liga 1 2018, Persija Jakarta memastikan diri sebagai tim terbaik musim ini seusai mengumpulkan poin terbanyak, yakni 62 poin.

Macan Kemayoran, julukan Persija Jakarta, unggul satu poin dari rival terdekatnya, PSM Makassar di posisi runner-up, atau peringkat kedua Liga 1 2018.

Sementara itu pada peringkat ketiga, ada Bhayangkara FC yang sehari sebelumnya sukses menggeser Persib Bandung pada pekan pamungkas.

Bhayangkara FC mengakhiri Liga 1 2018 dengan koleksi 53 poin, dan hanya terpaut satu poin atas Persib Bandung.

Adapun dari total 18 tim yang berpartisipasi dalam kompetisi Liga 1 2018, ada tiga tim yang harus degradasi atau turun kasta ke Liga 2 musim depan.

Ketiga tim itu merupakan penghuni zona merah, atau tim yang menduduki peringkat ketiga terbawah di klasemen akhir Liga 1 2018.

Pertama, Sriwijaya FC yang sebelumnya berhasil mencetak gol lebih dulu harus gigit jari setelah tumban 1-2 dari Arema FC.

Laskar Wong Kito mengoleksi 39 poin dan mengakhiri Liga 1 2018 di peringkat ke-16, atau ketiga dari bawah.

Yang kedua, Mitra Kukar harus puas tergusur ke kasta kedua setelah tumbang dari tuan rumah Persija Jakarta dengan skor 1-2.

Naga Mekes mengakhiri Liga 1 2018 dengan koleksi 39 poin dan harus puas terjerembab di peringkat ke-17, alias dua terbawah.

Kemudian yang terakhir, PSMS Medan harus menjadi bulan-bulanan PSM Makassar dengan skor telak 1-5 pada laga pamungkas Liga 1 2018.

Tim berjulukan Ayam Kinantan ini pun tersungkur di dasar klasemen akhir Liga 1 2018 dengan raihan 37 poin.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Juara Liga 1 2018, Persija Jakarta. . Selamat!!! . #persija #persijaday

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ferril Dennys Sitorus
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

ASEAN Cup 2024 - Calon Lawan Timnas Indonesia Gilas Klub K-League 1 di Laga Uji Coba

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Brighton
13
23
3
Man City
12
23
4
Chelsea
12
22
5
Arsenal
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Mallorca
15
24
6
Athletic Club
14
23
7
Osasuna
14
22
8
Girona
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X