Salah satu pemain asing PSIS Semarang untuk posisi bek, Petar Planic telah habis masa kontraknya. Kontrak Petar dengan klub dengan julukan Mahesa Jenar telah berakhir pada 7 Desember 2018.
Meskipun kontraknya telah berakhir pada awal Desember tahun ini, Petar Planic masih diturunkan saat melawan Persebaya Surabaya.
PSIS dijamu Persebaya pada 8 Desember 2018 atau sehari setelah kontrak sang pemain habis.
(Baca juga: Mitra Kukar dan Sriwijaya FC, Dua Klub 'Pindahan' yang Harus Turun Kasta dari Liga 1)
Memiliki masa bakti selama semusim dengan PSIS Semarang, Petar mengaku senang dengan hasil akhir Liga 1 2018.
"Kontrak saya habis. Saya akan melihat masa depan dengan agen saya," kata Petar.
"Saya senang karena hasil yang diperoleh tim dan permainan saya," ujarnya kepada BolaSport.com melalui Whatsapp, Selasa (11/12/2018).
(Baca Juga: Striker Asing PSIS Semarang Pertimbangkan Tawaran dari Brasil)
Petar mengaku, ia sudah mendapatkan beberapa tawaran dari klub lain.
Namun rupanya, ia tak ingin ambil pusing dengan tawaran tersebut.
Baginya, setelah kompetisi, ia lebih memilih untuk menikmati waktu bersama dengan keluarganya.
(Baca juga: Gagal di Piala AFF 2018, Timnas Singapura Berpeluang Dilatih Pembuat Sejarah di Senayan)
"Ada beberapa tawaran untuk saya. Saya menyerahkan urusan penawaran tersebut kepada agen," tutur Petar.
"Saya hanya ingin istirahat dan menikmati waktu dengan keluarga," ujar pemain asil Serbia itu.
(Baca juga: Produknya Ingin Laris, Perusahaan Korea Ini Sponsori Klub China Senilai 632 Miliar)
Saat ditanya darimana penawaran tersebut berasal, pemain asal Serbia itu enggan untuk mengungkapkannya.
"Saya tidak ingin membicarakan dari tim itu dari negara mana, itu bukan bagian saya," kata Petar.
(Baca juga: Jelang Final Pertama Piala AFF 2018 - Dijamu Malaysia, Timnas Vietnam Ingat Memori Buruk di Laos)
"Pekerjaan saya adalah bermain sepak bola dan memberikan yang terbaik untuk tim, sama seperti yang saya lakukan di PSIS," ucapnya.
View this post on InstagramApakah Messi akan menerima tantangan Ronaldo? #messi #ronaldo #lionelmessi #cristianoronaldo #cr7
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar