Bergabungnya Paulo Sergio ke pelukan Bali United juga berarti bahwa ia akan kembali bertemu rekan duetnya pada musim 2017, Ilija Spasojevic.
Paulo Sergio dan Ilija Spasojevic sebelumnya memang pernah menjadi tulang punggung Bhayangkara FC pada musim 2017.
Kala itu, duet keduanya berhasil mempersembahkan takhta puncak klasemen akhir yang sekaligus mengantarkan Bhayangkara FC merengkuh gelar juara Liga 1 2017.
(Baca Juga: Runtuhnya Era Kerajaan Sriwijaya, Klub Kendaraan Politik yang Ingin Tampil Heroik Bak Juventus)
(Baca Juga: Petinggi Persib Bandung Akhirnya Ungkap Nasib Ezechiel N'Douassel pada Musim Depan)
Tentunya, kolaborasi keduanya akan sangat dinantikan pendukung Serdadu Tridatu.
"Sangat tertarik bermain dengannya (Ilija Spasojevic, red) lagi," ujar Paulo Sergio.
Baca Juga:
- Persib Bandung Ingin Pulangkan Pemain Binaan demi Bentuk The Class of 92 Ala Manchester United
- Runtuhnya Era Kerajaan Sriwijaya, Klub Kendaraan Politik yang Ingin Tampil Heroik Bak Juventus
- Sriwijaya FC Terdegradasi, Klub yang Berpredikat Anti Turun Kasta Hanya Tersisa Enam Tim
"Saya mengerti cara dia bermain, akan tertarik juga bermain dengan mereka semua (pemain) karena Bali United memiliki pemain yang sangat bagus," katanya.
Belum diketahui berapa lama kontrak Paulo Sergio di Bali United sejak ia mengumumkan bergabung Jumat (14/12/2018) kemarin.
Paulo Sergio pun meminta manajemen Bali United yang membeberkan berapa lama masa kontraknya di Serdadu Tridatu.
"Saya tidak tahu apakah saya dapat berbicara tentang durasi kontrak."
(Baca Juga: Runtuhnya Era Kerajaan Sriwijaya, Klub Kendaraan Politik yang Ingin Tampil Heroik Bak Juventus)
(Baca Juga: Petinggi Persib Bandung Akhirnya Ungkap Nasib Ezechiel N'Douassel pada Musim Depan)
"Jika bisa, tanyakan kepada CEO Bali United, Yabes Tanuri, atau owner Pieter Tanuri. Mereka akan mengatakan durasi yang pasti," katanya
Paulo Sergio Resmi berlabuh ke Bali United
Bali United sukses mendapatkan jasa pemain terbaik Liga 1 2017 dari Bhayangkara FC, Paulo Sergio, Jumat (14/12/2018).
Kabar ini disampaikan Paulo Sergio lewat akun Instagram pribadinya.
Dalam unggahannya, Paulo Sergio memamerkan foto bersama CEO Bali United, Yabes Tanuri, sambil memamerkan kontrak.
View this post on Instagram
"Senang dengan tantangan baru dalam karier saya ini. Mulai hari ini, saya akan memberikan segalanya untuk @baliunitedfc agar klub ini bisa berada di papan atas lagi," tulis Paulo Sergio di keterangan foto.
Paulo Sergio didatangkan Bali United untuk mengisi slot pemain asing yang kosong setelah melepas Nick van der Velden.
Transfer ini bisa dikatakan sangat gemilang jika melihat kontribusi Paulo Sergio selama dua musim bersama Bhayangkara FC.
Editor | : | Doddy Wiratama |
Sumber | : | Bali.tribunnews.com |
Komentar