Pelatih Barito Putera, Jacksen F Tiago baru saja memecat seluruh pemain asing mereka untuk mengarungi Liga 1 2019.
Keputusan Jacksen F Tiago ini cukup mengejutkan, karena seluruh pemain asing tersebut memiliki peran vital bagi Barito Putera.
(Baca Juga: Barito Putera Pecat Seluruh Pemain Asing, Ini Alasan mengejutkan dari Jacksen F Tiago)
Keempat pemain asing Barito Putera yang dilepas yakni Aaron Evans, Douglas Packer, Matias Cordoba, dan Marcel Sacramento.
Bek asing, Aaron Evans cukup terkejut dengan keputusan sang pelatih dan merasakan kesedihan yang mendalam.
(Baca juga: Kans Timnas Malaysia Juarai Piala AFF 2018 Tak Besar, Kapten Harimau Malaya Punya Komentar Keren)
Aaron pun kemudian mencurahkan perasaannya dengan memposting foto saat menggunakan seragam Barito Putera.
Unggahan itu disertai tulisan berupa ucapan perpisahan.
(Baca juga: PSMS Medan Remuk, Kalah dari Klub Liga 3 dan Terhenti di Piala Indonesia Pasca-degradasi dari Liga 1)
"Hari ini adalah hari yang menyedihkan bagi saya. Saya tidak pernah mengharapkan ini setelah dua tahun yang indah bersama Barito. Saya menghormati semua staf pelatih, manajemen dan suporter," tulisnya.
"Aku mencintai kalian semua dan itu berarti segalanya bagi saya untuk bermain di klub ini. Saya berharap yang terbaik untuk semua. Saya berharap masa depan saya secerah masa depan anda. Terima kasih untuk semuanya," tulisnya menambahkan.
(Baca juga: 8 Besar Liga 3 2018 - Ini Jadwal, Tim Peserta, dan Jatah Promosi ke Liga 2 2019)
Keempat pemain asing yang dimiliki Barito Putera diakui oleh Jacksen memang mempunyai skil yang sangat luar biasa.
"Dari aspek individu, mereka semua bagus dan kami semua tahu kemampuan mereka," tutur Jacksen.
(Baca juga: Gagal Jadi Tuan Rumah, Persiba Bantul Siapkan Hal Ini pada 8 Besar Liga 3 2018)
"Contohnya Matias, dia raja passing, Douglas bisa cetak 10 gol, kemudian Aaron juga sangat dominan bisa bermain di belakang dan tengah. Saya mengakui kemampuan teknis mereka luar biasa," ujarnya menambahkan.
Namun, Jacksen memiliki pertimbangan tersendiri, soal dampak secara kolektif terhadap tim.
(Baca Juga: BREAKING NEWS - Bali United Resmi Rekrut Paulo Sergio)
Sebab di Liga 1 2018, Barito Putera yang sempat berada di papan atas bahkan puncak klasemen malah anjlok lalu finis di urutan kesembilan.
"Kami tidak bahas soal teknisnya, tetapi dampaknya secara kolektif kepada tim," ujar Jacksen.
(Baca juga: Rumor Pergerakan Pemain dari Liga 1 ke Liga Malaysia dan Sebaliknya, Persija dan Persib pun 'Terlibat')
"Kami mencari pemain selain aspek teknisnya juga yang lebih berwibawa sehingga bisa lebih mengangkat tim saat mengalami masa panceklik maupun kesulitan," katanya.
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar