Saat ini, manajemen Persebaya Surabaya masih terus melakukan negosiasi untuk memperpanjang kontrak Ruben Sanadi.
Hal itu karena Persebaya Surabaya masih membutuhkan peran dari Ruben Sanadi untuk mengarungi kompetisi Liga 1 2019.
(Baca Juga: Barito Putera Pecat Seluruh Pemain Asing, Ini Alasan mengejutkan dari Jacksen F Tiago)
Manajer Persebaya, Candra Wahyudi mengungkapkan kalau proses negosiasi masih berjalan alot.
Dia masih belum tahu apakah nanti Ruben Sanadi bakal mengikuti jejak dari Fandry Imbiri yang lebih dulu meninggalkan Persebaya.
(Baca juga: Inilah Permintaan Maaf PSIM ke PS Tira Pasca-rusuh Suporter di Piala Indonesia 2018)
"Dalam proses (dengan Ruben Sanadi). Untuk Fandry, kami tidak menemukan kata sepakat untuk kontrak musim depan," ujar Candra dilansir BolaSport.com dari Tribun Jatim.
"Ini profesional, dalam sepak bola pemain datang dan pergi itu biasa. Tetapi untuk Ruben, saya belum tahu," ucapnya.
Kontrak bek sayap kiri andalan tim berjulukan Bajul Ijo ini akan habis pada akhir Desember 2018.
Tak hanya Ruben Sanadi, kabarnya negosiasi dari Osvaldo Haay dan Otavio Dutra juga masih berjalan alot.
(Baca Juga: Dipecat Jacksen F Tiago, Pemain Asing Barito Putera Ini Sampaikan Kesedihan Mendalam)
Sebelumnya, Fandry Imbri memutuskan hengkang dari Persebaya karena tidak sepakat dengan sodoran kontrak baru dari manajemen.
Namun kejelasan kemana Fandry Imbiri akan berlabuh masih menjadi teka-teki.
(Baca juga: Rumor Pergerakan Pemain dari Liga 1 ke Liga Malaysia dan Sebaliknya, Persija dan Persib pun 'Terlibat')
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar