Setelah terdegradasi ke Liga 2 2019, kini Sriwijaya FC terancam bakal ditinggal oleh para pemain andalannya.
Salah satunya Yogi Rahadian yang kontraknya telah habis pada 4 Desember 2018 lalu.
(Baca Juga: PSS Sleman Akan Kehilangan Jumlah Penonton di Liga 1 2019, Ini Sebabnya)
“Iya benar kontrak saya sudah habis (4 Desember),” kata Yogi dilansir BolaSport.com dari Tribun Sumsel.
Winger andalan Sriwijaya FC itu mengaku belum mendapat kepastian dari manajemen mengenai perpanjangan kontrak.
“Sekarang saya istirahat dulu di rumah. Dari manajemen belum ada omongan,” tuturnya.
Yogi juga mengaku kalau sudah ada tawaran dari klub lain.
Namun Yogi tetap ingin di Sriwijaya FC dan mengembalikan ke kasta tertinggi Liga Indonesia.
(Baca Juga: Didekati PSM Makassar, Esteban Viscarra Galau)
Namun bila tidak ada keseriusan dari manajemen Laskar Wong Kito, Yogi mengancam akan pindah klub.
“Kalau tawaran dari klub lain sudah ada. Pengennya masih disini (SFC), pengen balikin SFC ke tempat semula. Tapi saya lihat keseriusan manajemen SFC jiga bagaimana. Kalau memang serius, OK. Tapi kalau slow (lambat), mungkin pindah,” katanya.
Editor | : | Ferril Dennys Sitorus |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar