Keberhasilan PSS Sleman naik ke Liga 1 2019 membuat banyak pemain lokal maupun luar negeri menawarkan diri untuk bergabung.
Manajer PSS Sleman, Sismantoro, mengatakan kalau pihaknya telah dihubungi oleh beberapa agen.
(Baca Juga: PSS Sleman Dipastikan Akan Mendepak Cristian Gonzales, Ini Alasannya)
Namun Sismantoro masih belum menanggapi tawaran itu dengan serius, karena saat ini baru fokus membuat laporan pertanggungjawaban pada PT PSS.
"Sudah banyak tawaran pemain yang masuk melalui agen. Tapi sampai saat ini kami masih fokus pada laporan pertanggungjawaban pada PT. PSS karena memang tinggal atur waktu untuk bertemu," ujarnya dilansir BolaSport.com dari Tribun Jogja.
Sismantoro juga menjelaskan kalau ada total enam pemain asing yang menawarkan diri bergabung memperkuat PSS di kompetisi Liga 1 2019.
Dari enam nama pemain asing tersebut, ada yang berasal dari Palestina.
"Sudah ada enam nama pemain asing yang disodorkan baik yang sudah pernah main di Liga 1 atau yang belum pernah sebelumnya dan dari berbagai posisi. Ada penyerang asal Palestina, lalu ada juga pemain dari Slovakia juga," tuturnya.
(Baca Juga: Empat Pemain Asing Didepak, Barito Putera Berencana Pertahankan Seluruh Aset Lokal)
Namun sang manajer masih akan membahas dengan tim pelatih mengenai slot pemain asing.
Hal itu karena regulasi hanya memperbolehkan adanya tiga pemain asing dan satu berasal dari Benua Asia.
"Namun nama-nama ini akan kami sesuaikan dengan kebutihan tim karena hal ini menjadi ranah jajaran tim pelatih," katanya.
Editor | : | Ramaditya Domas Hariputro |
Sumber | : | tribunjogja.com |
Komentar